Berita Jepang | Japanesestation.com

Princess Mononoke

Sasaguri Forest di Kyushu University (Prefektur Fukuoka)

studio ghibli film lokasi nyata japanesestation.com
Sasaguri Forest of Kyushu University (Pixta)

Selain Yakushima, rupanya ada lho hutan Princess Mononoke lain! Ya, terletak di sisi barat Kyushu University, Sasaguri Forest kerap disebut-sebut sebagai representasi dari hutan yang ada dalam Princess Mononoke. Teman-teman mungkin ingat kan salah satu adegan yang berlatar di sebuah hutan setengah terendam? Nah, pohon cemara di Sasaguri Forest ini menginspirasi adegan tersebut. Karena pohon satu ini merupakan jenis yang dapat tumbuh terendam di rawa-rawa, mereka memantulkan warna hijau pada air di sekitarnya, sehingga tempat ini mempertahankan aura magis yang senada dengan tema Princess Mononoke.

Hutan seluas 17 hektar ini dapat dikunjungi melalui beberapa jalur pendakian, tetapi yang paling populer adalah Jalur Sasaguri Kyudai No Mori sepanjang 2 kilometer yang berfokus pada atraksi utama hutan.

Spirited Away

Jalur Kereta Spirited Away (Nagabeta Seabed Road, Prefektur Kumamoto)

studio ghibli film lokasi nyata japanesestation.com
Jalur Kereta Spirited Away (Pixta)

Prefektur Kumamoto juga merupakan rumah dari lokasi nyata Spirited Away lho! Nagabeta Seabed Road adalah sebuah jalur kereta bawah laut Jepang yang memiliki tiang unik yang muncul dari air, mengingatkan kita pada rel kereta api yang muncul di Spirited Away saat Chihiro dan No Face menaiki kereta yang melaju di permukaan laut. Berkat efek magis dari air pasang, lokasi nyata Studio Ghibli ini terlihat saat air surut dan menghilang saat air pasang.

Waktu terbaik untuk mengunjungi Nagabeta Seabed Road adalah saat matahari terbenam, ketika air diwarnai dengan warna hangat, menciptakan kembali salah satu pemandangan paling ikonik Spirited Away dengan sempurna.

Castle in The Sky

Laputa Road (Prefektur Kumamoto)

studio ghibli film lokasi nyata japanesestation.com
Laputa Road (Pixta)

Jalan berliku di Prefektur Kumamoto ini disebut-sebut sebagai lokasi nyata dari jalan yang mengarah ke kastil terapung Laputa di Castle in the Sky Studio Ghibli. Dikenal secara resmi sebagai Road 339 atau Milk Road (karena banyaknya sapi di daerah tersebut), jalan indah di Kyushu ini mendapat julukan Laputa Road karena kemiripannya dengan pemandangan ikonik di film Studio Ghibli itu.

Laputa Road terletak di sisi gunung dengan panorama padang rumput yang membentang ke segala arah. Hal ini mengingatkan kita akan Castle in the Sky karya Studio Ghibli ketika awan menutupi dataran di dekatnya, membuatnya seperti mengambang di langit.

Nobeoka Laputan Robot (Prefektur Miyazaki)

Kitagawa Riverside di Kota Nobeoka kini memiliki robot yang dulunya tinggal di kastil terapung Laputa. Dikelilingi oleh alam yang subur di wilayah tersebut, robot ikonik Studio Ghibli itu terlihat berdiri bersama salah satu tupai rubah imut Laputa, spirit kodama misterius Princess Mononoke, dan No Face dari Spirited Away.

Sebagai surga hewan dan tumbuhan langka yang diberkahi dengan cuaca hangat, pemandangan alam Nobeoka sangat cocok dengan suasana magis yang disukai penggemar Castle in the Sky.

Ada fakta menarik nih. Robot Laputan ini dibangun untuk mengawasi anak-anak yang tinggal di daerah tersebut, dengan harapan di masa depan akan lebih banyak lagi anak-anak yang menghabiskan hari yang menyenangkan bermain di lingkungan hijau!

Laputa Ruins (Himegaiyama Cannon Ruins, Prefektur Nagasaki)

studio ghibli film lokasi nyata japanesestation.com
Laputa Ruins (pixta)

Terletak di Pulau Tsushima, Himegaiyama Cannon Ruins disebut-sebut merupakan inspirasi untuk Castle in the Sky.

Di lokasi nyata kastil terapung ini, pengunjung akan menemukan reruntuhan bangunan bata yang terbungkus vegetasi. Karena awalnya digunakan untuk tujuan militer, pulau ini memiliki 30 benteng militer yang dibangun dari tahun 1887 hingga 1945, dan kini menjadi bangunan-bangunan menarik dengan suasana retro.

Pulau Tsushima yang terpencil juga merupakan surga bagi para pejalan kaki berkat hutan dan pegunungan kunonya yang memiliki pemandangan indah dan pemandangan lautnya yang menakjubkan!  

Jangan lupa kunjungi lokasi nyata film-film Studio Ghibli di atas ya jika datang ke Kyushu nanti!