清水寺(Kiyomizu-dera Temple)
Alamat : 294, 1 Chome, Kiyomizu, Higashiyama-ku, Kyoto
Kuil ini adalah tempat wisata yang terkenal di Kyoto, namun tahukan kalian kalau tempat ini juga berhantu? Sulit dipercaya memang, tetapi makna sebenarnya dari pepatah “melompat dari panggung Kiyomizu” (sering digunakan sebagai ungkapan ketika seseorang ingin mengatakan dia akan melakukan sesuatu dengan hidupnya), adalah dengan menjadi seorang mayat. Kuil ini dibangun dalam pola konstruksi yang terbaik untuk "mayat", setelah jatuh dari tebing dan berguling menuruni lereng, jenasah akan habis dimakan oleh burung maupun cuaca, dan pada akhirnya kembali ke alam. Bangunan itu terbentuk menjorok keluar dari tebing dengan pilar zelkova yang panjang dan besar sebagai penopang panggung. Arsitektur ini disebut Kakezukuri. Sebagian orang mengatakan bahwa ketinggian tanah yang tinggi dirancang untuk mencegah bau busuk dan infeksi dari mayat yang membusuk di bawah tebing.
Dari Higashiyama ke Yamashina, ada suasana lainnya yang menakutkan dan sulit dijelaskan. Distrik tempat krematorium masih ada disana dan digunakan untuk tempat pembuangan orang mati. Nama tempat ini adalah Toribeno, disebut demikian karena berasal dari kebiasaan untuk menggantung orang mati dan membiarkan burung mematuknya. Mungkinkah ini asal muasal pepatah orang mati yang terbang di langit seperti burung? Karena di langit tepat di atas tempat ini, terlihat kerumunan burung yang luar biasa terbang sambil menatap ke bawah, yang akan berkerumun di sekitar mayat setelah ditinggalkan. Sungguh pemandangan yang mengerikan!
三条河原(Sanjo Gawara)
Dataran banjir yang menjembatani bagian selatan dan utara di sepanjang Sungai Kamogawa, dari Sanjo Street ke Shijo Street, adalah jalur yang paling ramai. Banyak wisatawan yang menikmati makanan di samping sungai, berbaring di sana atau berjalan-jalan di musim semi dan musim gugur, bahkan berjogging di musim dingin. Apakah ada orang di zaman sekarang yang tahu bahwa dataran banjir ini, yang memberikan pemandangan damai selama setahun penuh, sebenarnya adalah tempat berhantu?
Dengan banyaknya orang yang datang, Sanjo Gawara adalah tempat terbaik untuk mengekspos kepala orang yang mendapat hukuman penggal. Legenda menyatakan bahwa kepala Taira no Masakado dipajang disana selama 3 hari sebelum dikirim ke Kanto. Katanya Sungai Kamogawa sudah pernah dialiri darah pencuri terhebat dari zaman Azuchi-momoyama, lalu Ichikawa Goemon yang dieksekusi dengan cara direbus, dan darah dari kepala Toyotomi Hidetsugu, keponakan dari Toyotomi Hideyoshi, serta 39 anggota klan Hidetsugu lainnya yang dieksekusi disana.
Tempat eksekusi di mana anak-anak dibunuh tanpa ampun, dikatakan ada di dekat Sanjo Kiyamachi. Di tempat ini, kepala Ishida Mitsunari yang kalah dalam Pertempuran Sekigahara sebelum era Edo, dan kepala Kondo Isami yang mengadakan pertempuran berdarah di Kyoto, dipasung. Ironisnya, Ikedaya dari insiden Ikedaya yang membuat Shinsengumi terkenal berada di Sanjo-Kiyamachi, hanya beberapa meter dari tempat eksekusi ini. Masih banyak lagi penjahat yang dieksekusi di sini dan tidak disebutkan. Jadi tidak aneh jika Sanjo Gawara disebut tempat berhantu di Kyoto yang dikelilingi oleh roh-roh penuh dendam dan kebencian.