Berikut ini adalah destinasi 10 spot bersalju Instagramable di Jepang yang bikin kamu makin hits di Instagram!
Uswah
January 31, 2020
Berita Jepang | Japanesestation.com
Saat musim dingin tiba, tempat-tempat di sekitar Jepang yang tadinya biasa-biasa saja menjadi terlihat lebih indah dan fotogenik karena terselimuti oleh butiran salju. Meskipun cuaca sedang sangat dingin, kamu pasti tidak tahan untuk pergi ke sana dan berpose untuk mengambil foto. Berikut adalah 10 spot bersalju instagramable di Jepang yang bikin kamu makin hits di Instagram!
1. Kenrokuen Garden (Kanazawa)
Taman ini terletak di luar Kastil Kanazawa. Ada atau tanpa salju, setiap sudut di Kenrokuen sebenarnya sudah sangat cocok untuk spot foto. Tempat ini adalah salah satu dari list tiga taman terindah di Jepang. Di sini kamu bisa menemukan pemandangan padang rumput yang indah, berbagai macam pepohonan, patung-patung batu, kolam yang tampak seperti di dalam dongeng, dan jalanan berbatu. Tentunya, semuanya terselimuti warna putih salju jika kamu berkunjung saat musim dingin. Di dalam taman ini juga terdapat Shiguretei Tea House yang sangat terkenal dan bersejarah.
2. Bukit Pasir Tottori (Tottori)
Tottori adalah salah satu tempat yang kurang terkenal di Jepang, tapi sebenarnya Tottori memiliki banyak spot Instagramable yang tidak bisa kamu temui di tempat lain. Tottori memiliki Museum Pasir dan Situs Reruntuhan Kastil Tottori yang bersejarah. Tidak hanya itu, daerah ini juga terkenal dengan makanan lokalnya yang lezat, seperti kepiting, buah pir, shabu-shabu, dan vintage wine. Bukit Pasir di Tottori adalah tempat yang wajib kamu kunjungi untuk berfoto saat musim dingin. Keindahannya tidak kalah dengan Great Dune of Pyla di Prancis, Simpson Desert Dunes di Australia, dan Big Red di Dubai. Bahkan, di sini kamu juga bisa menikmati pemandangan sambil menunggani unta salju!
3. Desa Shirakawa-go (Gifu)
Desa ini adalah salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO. Di Shirakawa-go, kamu bisa melihat rumah-rumah bergaya gassho-zukuri yang unik dengan atap berbentuk seperti buku terbalik. Yang menariknya, loteng dari beberapa rumah tersebut berfungsi sebagai tempat berkembang biaknya ulat sutra untuk produksi benang sutra. Dulu, ulat sutra memang merupakan sumber pendapatan utama bagi penduduk di desa ini.
4. Ishiya Chocolate Factory (Hokkaido)
Apa kamu tau film keluarga Charlie and the Chocolate Factory yang dirilis pada tahun 2005? Jika kamu pernah bermimpi untuk jadi salah satu pemenang golden tiket dan berkunjung ke pabrik coklat milik Willy Wonka, kamu wajib datang dan berfoto di Ishiya Chocolate Factory. Tidak hanya berkeliling untuk melihat proses pembuatan coklat, kamu juga bisa langsung mencicipi permen dan coklat yang terbuat dari susu premium Hokkaido.
5. Desa Gokayama (Toyama)
Sama seperti Shirakawa-go, desa ini juga memiliki rumah-rumah penduduk bergaya gassho-zukuri, dan sama-sama merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO. Perbedaannya, desa ini dipenuhi dengan lampu dan cahaya lilin, juga dekorasi khas Natal yang indah. Jika kamu berkunjung kesini kamu akan merasa seperti masuk kedalam bola salju kaca.
6. Harunire Terrace (Karuizawa)
Berjalan kaki di sepanjang Harunire Terrace dan melewati resort-resort mewah, benar benar terlihat seperti sedang berada di negeri ajaib saat tempat ini terselimuti salju. Karena Karuizawa berada di Prefektur Nagano, tempat ini juga merupakan tempat persinggahan sempurna selama perjalanan ski menuju pegunungan Nagano.
7. Historical Village of Hokkaido (Sapporo)
Di pintu masuk tempat ini, kamu bisa berfoto di dalam gua salju, atau menaiki kereta salju. Rumah-rumah di desa ini memiliki gaya arsitektur pertengahan abad ke-19. Selain rumah peduduk, ada juga tempat cukur rambut, gereja, klinik, dan toko-toko kecil yang semuanya bisa kamu kunjungi.
8. Gunung Kisokoma (Nagano)
Selain Hokkaido, Nagano juga terkenal akan destinasi musim dinginnya. Bagi para pecinta petualangan dan fotografi, perjalanan menuju Gunung Kisokoma pasti akan memberikanmu adrenalin dan foto-foto yang bagus. Di sepanjang jalan menuju puncaknya juga terdapat banyak kuil-kuil kecil yang tertutupi salju, sangat cocok sebagai spot berfoto.
9. Desa Niseko (Hokkaido)
Desa Niseko mirip seperti tempat tinggal Santa Claus yang sering kamu lihat di film-film. Di sini kamu bisa menaiki kereta salju yang ditarik oleh rusa, bermain ski dan snowboard, dan tentunya berfoto. Selain itu, di dekat desa ini juga terdapat Niseko Resort yang sangat terkenal sebagai resort ski terbaik di Jepang.
10. Danau Chuzenji (Nikko)
Saat danau Chuzenji dan daerah sekitarnya tertutupi salju, tempat ini jadi terlihat lebih menakjubkan dari sebelumnya. Pemandangan danau yang bersih bercahaya berwarna biru, pegunungan, jalan, dan pepohonan yang tertutupi salju, membuat kamu pasti tidak tahan untuk mengambil foto.