Berita Jepang | Japanesestation.com

Di Jepang, orang–orang merayakan awal tahun baru dengan menyantap osechi ryori. Ini adalah hidangan mewah yang disiapkan dengan susah payah, juga dengan bahan-bahan mewah. Terlebih lagi, hampir setiap hidangan di dalamnya memiliki makna keberuntungan, baik dalam nama maupun penampilannya.

Namun, dalam praktiknya, banyak orang Jepang, terutama di kelompok usia yang lebih muda, merasa tidak menyesal melewatkan osechi ryori. Sulit dan memakan waktu untuk membuatnya, sangat mahal untuk membeli yang sudah jadi, dan bagi sebagian besar selera modern, rasanya tidak cukup menarik untuk semua usaha dan biayanya.

Tapi, osechi ryori adalah multi-hidangan, dan jenis tertentu selalu disukai banyak orang. Karena itu, Baskin Robbins Jepang telah mengambil dua jenis hidangannya yang paling populer sebagai inspirasi untuk menu es krim terbaru.

Kuromame Kinton Vanilla
Baskin Robbins Kuromame Kinton Vanilla (soranews24.com)

Kuromame Kinton Vanilla adalah es krim yang menggambarkan kembali rasa kuromame dan kurikinton. Kuromame (secara harfiah berarti "kacang hitam") adalah hidangan manis dari kacang rebus, sedangkan kurikinton adalah manisan kastanye dan ubi jalar.

Baskin Robbins menghadirkan es krim ini dengan campuran kastanye, ubi jalar, dan es krim vanilla, ditambah dengan kacang hitam manis dari Hokkaido. Kata "mame" dalam kuromame berarti "kacang”, tetapi juga pengucapan kata bahasa Jepang untuk "ketekunan". Sementara itu, “kuri” dari kurikinton adalah kastanye, juga bagian dari rasa es krim baru, dan “kin” berarti “kuning” (yang merupakan warna es krim) dan “kekayaan,” yang melambangkan kemakmuran di tahun baru.

Kurikinton dan Kuromame
Kurikinton (panah merah) and kuromame (panah biru) (soranews24.com)

Kuromame Kinton Vanilla mulai dijual pada 26 Desember ini sampai awal Januari. Jika kamu benar-benar ingin mengikuti tradisi, ingatlah bahwa kamu seharusnya menyantap osechi ryori untuk hidangan tahun baru dari tanggal 1 hingga 3 Januari.