Ingin mencoba suguhan yang baru dan sedikit aneh? Kuliner ini berpotensi mengancam nyawa tapi populer di Jepang.
Berikut daftar ikan dari laut Jepang yang lezat bahkan menyeramkan. Dilansir Rocketnews24, Senin (22/9/2014). Ikan Fugu Masuk dalam daftar pertama, biasa disantap mentah atau dijadikan sashimi. Racun dalam ikan ini tak hilang meski dicuci. Sensasi racun fugu membuat bibir kesemutan setelah konsumsi dan ini jadi daya tarik. Butuh koki berpengalaman untuk mengolah ikan ini. Shirako Berbeda dengan telur ikan, shirako merupakan kantung sperma dan berasal dari berbagai jenis ikan. Rasanya lembut dan mirip dengan custard. Biasa diolah dengan dikukus, tumis atau goreng. Ikizukuri Merupakan penyajian makanan laut bukan hanya ikan tapi lobster dan udang yang masih hidup, kemudian dipotong dan dijadikan sashimi. Ikan ini kontroversial karena dasarnya mengonsumsi ikan sekarat di depan Anda. Funazushi Dibuat dari ikan mas Jepang dan difermentasi hingga empat tahun lamanya. Kemudian dipotong-potong dan dijadikan sushi. Dapat dibayangkan bau tak sedap dan rasa asam yang dihasilkan dari proses fermentasi selama itu. Kujira Lebih akrab disebut ikan paus. Di Jepang ikan ini diburu setiap tahun namun kontroversial. Pasalnya, alasan memburu ikan raksasa ini untuk ilmu pengetahuan dan dagingnya dijual. Menu ini biasa hadir di sekolah menengah atas untuk santapan jam makan siang.