Kalau biasanya McDonald's di Jepang menghadirkan menu makanan spesial yang disesuaikan dengan musimnya. Kali ini, gerai makanan cepat saji tersebut justru menggaet salah satu serial manga dan anime populer sepanjang masa, Doraemon untuk menu makanan baru mereka.
Pernahkah kalian bertanya-tanya seperti apa rasanya Doraemon jika dia dicairkan dan diubah menjadi sebuah milkshake? Mungkin inilah saatnya kalian mencoba Ramune dari McDonald's.
Dilansir daei Anime news Network, mulai dari sekarang hingga awal September, McDonald's Jepang menjual dua makanan penutup bertema Doraemon. Yang pertama adalah milkshake rasa Ramune dan berwarna biru khas dari warna kucing robot dari abad 20 dan pai pisang coklat.
Kedua menu spesial ini hadir dalam sebuah tempat yang di desain dengan lengan lucu dan meriah. Sayangnya, seperti kebanyakan menu spesial dari McDonald's, semua menu ini dijual dalam waktu terbatas.
Untuk rasanya, milshake dan pai cokelat ini dibuat berdasarkan pada makanan yang sangat disukai Doraemon. Apalagi kalau bukan dorayaki, yang dibuat dengan pasta kacang azuki, dan tidak diragukan lagi bahwa rasanya enak. Penasaran dengan rasanya? Kalian bisa mencoba kedua menu ini di gerai-gerai McDonald's di Jepang hingga bulan September mendatang.