Berita Jepang | Japanesestation.com
Ramen adalah makanan sejenis mie yang berasal dari Jepang. Namun kuliner Jepang sendiri saat ini sudah banyak merebak di seluruh dunia, sehingga sudah pasti Anda akrab dengan jenis makanan yang satu ini. 7-jenis-monster-ramen (1) Namun, di Jepang seringkali terdapat eksperimen makanan. Di mana makanan dimodifikasi sedemikian rupa dan kita diberi tantangan untuk memakannya. Bisa saja makanan tersebut makin enak, makin banyak porsinya atau bahkan mengerikan. Nah, berikut ini adalah beberapa ramen modifikasi yang besar porsinya dan gahar penampilannya. Ramen ini dijuluki Monster Ramen. Hmm.. apa ya yang istimewa dari penampilan ramen ini? Yuk simak ulasannya. Bisa ngiler, bisa juga 'keblinger'. Ramen Topping Daging Kuah Miso 7-jenis-monster-ramen (2) Kalau dilihat, bentuknya mirip soto daging ala Indonesia ya? Ramen yang satu ini memang perpaduan antara potongan daging tebal yang ditambah dengan kuah miso. Ramen-nya mungkin tidak dominan namun lihat topping-nya. Walau kelihatan horor, namun topping super hewani ini bisa menggugah selera para pecinta daging. Well, meski bentuknya sedikit berantakan sih. Roadkill 7-jenis-monster-ramen (3) Ramen seperti ini memang sangat liar dan bisa Anda temukan pada restoran pinggiran di Jepang. Hanya restoran yang berani bereksperimen dengan mienya yang berani menyajikan ramen dengan tampilan segahar ini. Namun sebaiknya jangan konsumsi ramen ini setiap hari. Ya, karena kita bisa melihat banyaknya daging, lemak daging, pasta dan ramen yang kaya akan karbohidrat. Tidak direkomendasikan untuk si diet. Ramen Otak 7-jenis-monster-ramen (4) Disebut ramen otak karena bentuknya yang mirip dengan otak. Ramen ini bukan hanya ramen-nya yang heboh, namun juga topping-nya yang menyerupai otak, terbuat dari tuna atau udang yang dihancurkan dan diberi saus mayonaise. Meski bentuknya mengerikan, namun konon rasanya lebih membuat Anda terharu daripada penampakannya. Well, mungkin kalau untuk wanita, penyajiannya perlu sedikit penataan agar terlihat menggairahkan untuk dimakan. Say Cheese 7-jenis-monster-ramen (5) Setelah melihat ramen yang porsinya lebih dahsyat daripada mangkoknya, kini saatnya melihat ramen yang lebih manusiawi. Namun tetap ada yang aneh dari ramen ini, yaitu topping-nya. Dengan topping Crispy Karage dan keju yang lumer nan melimpah serta kuah sup pedas, ramen ini sepertinya cocok bagi pecinta keju dan rasa pedas. Meski mungkin bentuknya agak sedikit 'abstrak' namun cukup menggoyang lidah. Di beberapa tempat, ramen ini juga disajikan dengan telur. Well sepertinya cocok bagi yang ingin menggemukkan badan. Ramen 'Pedalaman' 7-jenis-monster-ramen (6) Ramen yang satu ini, seperti bisa Anda lihat, mungkin adalah ramen yang paling tidak menggoda selera dibanding ramen-ramen sebelumnya. Kuahnya kental dengan banyak potongan daun bawang serta nori atau rumput laut. Sepertinya ramen ini dibuat dengan sup telur yang dikocok sehingga bentuknya mengental dan mirip bubur. Meski porsinya tidak heboh, kami tak yakin seseorang berminat memakannya walau hanya semangkuk kecil saja. Kecuali benar-benar lapar. Ramen Pekerja 7-jenis-monster-ramen (7) Ramen yang satu ini sepertinya dibuat untuk memuaskan orang-orang yang baru pulang bekerja di Jepang. Kandungannya kaya akan protein, terutama protein hewani. Ada telur puyuh, taoge, potongan ikan, keju dan banyak lagi. Cocok bagi mereka yang sedang sangat, sangat, sangat lapar. Ramen ini dijual oleh Ramen Jiro di Hachioji. Sweet Child Of Mine 7-jenis-monster-ramen (8) Tidak diketahui mengapa disebut sweet child of mine. Mungkin karena adanya es krim dalam ramen ini. Kami juga tidak yakin apakah ramen ini cocok dimakan bersamaan dengan es krim. Namun sudah beberapa kali fenomena makanan di Jepang dan Korea menggunakan es krim sebagai teman makan ramen, terutama di musim panas. Well, berminat mencoba? Foto (c) en.rocketnews.com