Berita Jepang | Japanesestation.com

Nagoya dikenal memiliki berbagai tempat wisata menarik, seperti  Istana Nagoya, Legoland, Nagoya Port Area, dan masih banyak lagi. Namun, jika ingin berkunjung ke semua tempat wisata di Nagoya, pasti butuh uang yang besar kan? Belum lagi uang untuk membayar hotel. Nah, untuk menghemat uang, bisa coba nih menginap di 5 guest house Nagoya ini!

Guesthouse MADO

Guesthouse MADO (tsunagujapan.com)
Guesthouse MADO (tsunagujapan.com)

Pertama ada Guesthouse MADO, sebuah rumah kuno bergaya Jepang yang telah direnovasi dan bikin kamu nostalgia. Ruangan-ruangan di Guesthouse MADO sangat terjangkau dengan hanya 3.000 yen per malamnya, membuat guest house ini populer bukan hanya di kalangan turis asing, tapi juga para pebisnis yang berkunjung ke Nagoya.

Tempat ini juga sangat cocok lho buat kamu para cewek solo traveler karena ada ruangan khus wanita, jadi, kamu gak perlu khawatir deh dengan keamanannya! Untuk kamarnya, semua kamar di MADO merupakan kamar bergaya Jepang lengkap dengan futon (kasur ala Jepang yang erdiri dari sebuah matras tipis dan selimut yang diletakkan di atas lantai). Setiap ruangannya bisa menampung sekitar 6 orang, jadi bisa saja kamu harus berbagai kamar dengan orang lain saat peak season. Guest house ini juga punya toilet dan kamar mandi pribadi di setiap kamarnya, bikin menginapmu tambah nyaman!  

Nagoya Travellers Hostel

Nagoya Travellers Hostel (japantravel.com)
Nagoya Travellers Hostel (japantravel.com)

Nagoya Travellers Hostel adalah sebuah guest house murah yang terletak di distrik bisnis Nagoya. Guest house ini cocok buatmu yang ingin mencari teman baru, soalnya, di sini ada dapur umum dan ruang bersama. Jadi, kamu bisa bebas mengobrol bareng tamu-tamu lain deh! Asyiknya lagi, saat sarapan, semua tamu bisa menikmati Ogura Toast (roti panggang dengan pasta kacang merah sebagai topping) ala Nagoya secara cuma-cuma!

Hostel ini ternyata bukan hanya dikenal dengan ruang bersamanya, tapi juga kamar pribadi di mana para pasangan dan keluarga bisa menginap dengan privasi lebih terjaga. Dengan berbagai pilihan kamarnya ini, Nagoya Travellers Hostel sangat direkomendasikan baik bagi solo traveler, maupun keluarga yang butuh privasi.