Majalah Shueisha Weekly Shonen Jump edisi ke-16 tahun ini mengumumkan pada hari Senin manga Demon Slayer - Kimetsu no Yaiba karya Koyoharu Gotouge akan diangkat menjadi permainan video game Kimetsu no Yaiba: Hinokami Keppūtan untuk console PlayStation 4.
Aniplex akan menerbitkan game ini dengan tagline "aksi kompetisi pembunuhan demon" pada tahun 2021 nanti. Pihak perusahaan rencananya akan membuka situs web untuk game tersebut pada hari Senin, 16 Maret 2020. Majalah Shonen Jump menyebutkan bahwa para pemain akan berperan sebagai Tanjirō Kamado, namun tidak memberikan keterangan sudah sejauh mana perkembangan proses pembuatan game berlangsung, maupun sneak peek gambar apa pun dari game.
Selain itu hari ini juga Aniplex akan menerbitkan dan mendistribusikan game Kimetsu no Yaiba: Keppū Kengeki Royale untuk dimainkan di smartphone kalian. Aniplex menggambarkan permainan ini sebagai "permainan aksi bertahan hidup asimetris" yang mengadu domba tim iblis satu sama lain. Di sini pemain melakukan pertempuran sesuai dengan setting cerita asli manga dan dapat menggunakan berbagai karakter beserta skillnya.
Serial Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba diterbitkan Gotouge di Weekly Shonen Jump pada Februari 2016 dan kemudian Viz Media menerbitkan manganya dalam bahasa Inggris secara digital dan cetak. Manga ini telah menginspirasi anime televisi yang ditayangkan perdana pada bulan April 2019, dan menayangkan episode terakhirnya pada tanggal 28 September. Aniplex of America telah melisensi seri ini dan tayang secara streaming di Hulu, Crunchyroll, serta FunimationNow. Blok pemrograman Adult Swim's Toonami juga menayangkan perdana anime televisinya pada 12 Oktober. Anime Kimetsu no Yaiba sendiri akan menerima sekuel berbentuk movie dengan judul Kimetsu no Yaiba Movie: Mugen Ressha-hen.
Selain itu serial Kimetsu no Yaiba juga sudah pernah diangkat menjadi sebuah penampilan stage play pada 18-26 Januari lalu di Tennōzu Ginga Gekijō, Tokyo, dan 31 Januari sampai 2 Februari di AiiA 2.5 Theater Kobe, Prefektur Hyogo. Skrip pertunjukan ini disusun oleh Kenichi Suemitsu yang sekaligus menjadi sutradara, dan Shunsuke Wada sebagai komposer musik.
Adapun para pemainnya sebagai berikut:
- Ryōta Kobayashi as Tanjiro Kamadō
- Asari Takaishi as Nezuko KamadōKeisuke Ueda as Zenitsu Agatsuma
- Yūgo Satō as Inosuke Hashibira
- Reo Honda as Giyū Tomioka
- Tomoyuki Takagi as Sakonji Urokodaki
- Shōri as Sabito
- Arisa Sonohara as Makomo
- Yuria Kakizawa as Hakuhatsu
- Kokoro Kuge as Kurokami
- Mimi Maihane as Tamayo
- Hisanori Satō as Yushirō
- Yoshihide Sasaki as Muzan Kibutsuji