Kesempatan berkarir di luar negeri terutama di Jepang kini semakin terbuka lebar. Hal ini juga diiringi semakin tingginya minat profesional muda untuk dapat mengembangkan karirnya di luar negeri. PT Pasona HR Indonesia bersama Pemerintah Metropolitan Tokyo mencoba untuk memfasilitasi peluang tersebut kepada para professional muda. Lewat kegiatan acara Tokyo Career Guide, Pasona Indonesia berusaha untuk memberikan informasi kepada mereka yang ingin bekerja di Jepang terutama di Tokyo. Informasi ini mencakup banyak hal semisal bagaimana prosedur yang harus ditempuh oleh pelamar ketika hendak mendaftar pekerjaan di Tokyo melalui website yang tersedia. Secara berkala Pasona Indonesia memperkenalkan website resmi Tokyo Career Guide yaitu www.tdh.metro.tokyo.jp selama satu tahun belakangan ini. Setelah di Jakarta dan Surabaya, Pasona Indonesia mencoba untuk melirik Bandung sebagai tempat selanjutnya.
Bandung bagi Pasona Indonesia adalah lokasi yang strategis karena jumlah penduduk yang besar dan banyaknya komunitas dan institusi yang memilik minat tentang Jepang. Rencananya Pasona Indonesia akan menyelenggarakan kembali seminar "Tokyo Career Guide" di Bandung pada hari Sabtu, 25 Februari 2017 berlokasi di Amarthapura Room A, Hotel Grand Royal Panghegar. Sebagaimana pada seminar sebelumnya Pasona Indonesia akan menyajikan paparan menarik mengenai dasar-dasar cara bagi pelamar yang akan menggunakan website tersebut hingga sharing experience oleh para tamu pembicara. Selain itu Pasona Indonesia akan kembali membuka sesi konsultasi karir dengan tim Pasona Tokyo dan tamu pembicara. Semua dikemas dalam bentuk seminar yang menarik dan tentunya acara ini gratis.
Dalam satu tahun terakhir, Pasona Indonesia telah menyelenggarakan acara seminar ini sebanyak 3 (tiga) kali. Pasona Indonesia yakin bahwa kegiatan ini akan sangat berguna bagi mereka yang sedang mempersiapkan atau memiliki rencana untuk meniti karir di Tokyo. Bandung akan menjadi event terakhir bagi Pasona Indonesia dari rangkaian acara seminar "Tokyo Career Guide". Pasona Indonesia juga berharap bahwa dengan hadirnya Pasona Indonesia melalui Tokyo Career Guide dapat memudahkan dan memberikan semangat bagi profesional muda untuk dapat berkarir di Tokyo. Jadi bagi kalian yang berdomisili di Bandung dan sekitarnya yuk hadir di seminar "Tokyo Career Guide", acara ini tidak dipungut biaya apapun. Pastikan kalian mendaftar terlebih dahulu di bit.ly/TCG2017bandung atau dapat menghubungi Aniza di 081931334824. Terbatas hanya untuk 100 peserta.