Salah satu aktris pemeran serial drama live-action Princess Jellyfish (Kuragehime), Yumi Adachi telah ditunjuk untuk mempromosikan MAGNET by SHIBUYA109, sebuah rumah fashion trendi terkenal dari Jepang. MAGNET by SHIBUYA109 juga dikenal sebagai tempat pusat kegiatan seni, tempat hiburan sekaligus tempat makan, yang dapat ditemukan dengan sangat mudah karena letaknya yang berada di jantung kota Shibuya, Tokyo.
Dalam iklan terbarunya, aktris cantik kelahiran Tokyo tersebut berubah menjadi seorang nenek berusia 80 tahun yang keren. Yumi Adachi sendiri merupakan sosok yang selalu tampil muda dan dijuluki sebagai aktris Baby Face, meski usianya telah menigjak 37 tahun, penampilannya juga dianggap tak pernah berubah, sejak memulai karirnya sebagai aktris cilik pada tahun 1992 silam.
Iklan dimulai dengan munculnya sosok nenek dingin misterius yang berpose dengan teks berkedip "Siapa saya?", Kemudian menunjukkan transformasi dramatis dari seorang Adachi dan bagaimana hal itu tercapai. Adachi pun berkomentar bahwa seluruh prosesnya sendiri sangat luar biasa, menurut dia, melihatnya seperti nenek-nenek hampir seperti melihat dirinya sendiri di masa depan.
Selain iklan, Yumi Adachi baru-baru ini juga membintangi musim ketiga dari serial drama Keishicho Zero Gakari, yang ditayangkan oleh stasiun televisi TV Tokyo.
Tahun 2017 lalu, aktris Yumi Adachi juga menjadi salah satu pemeran dalam serial drama populer Repeat, dan juga Princess Jellyfish. Sebelumnya, aktris yang kini telah menginjak usia 37 tahun itu sudah dikenal sejak perannya dalam serial drama Ie Na Kiko, atau di Indonesia dikenal dengan judul Rindu – Rindu Aizawa. Saat membintangi serial drama tersebut, Adachi masih berusia belasan tahun, namun penampilannya menuai pujian dan disukai banyal orang.