Berita Jepang | Japanesestation.com

Shun Oguri membintangi iklan yang dibuat berdasarkan kisah MomotaroSejumlah film live-action yang dibuat berdasarkan anime seperti Detective Conan dan Lupin III telah dibintangi oleh Shun Oguri. Kini ia memerankan Momotaro, pahlawan petualang yang sudah dikenal baik oleh masyarakat Jepang. Momotaro sendiri adalah anak laki-laki dari dongeng terkenal yang lahir dari buah persik dan menjadi pahlawan yang perkasa. Kisah yang dibintangi Shun Oguri ini memiliki nilai-nilai produksi dan ruang lingkup yang epik dari serial fantasi, meskipun kisahnya terungkap melalui serangkaian iklan Pepsi.

Seperti dikutip dari animenewsnetwork.com, serangkaian iklan ini menceritakan tentang raksasa yang menyerang sebuah desa lalu Momotaro menyerang raksasa tersebut bersama dengan teman-temannya yang terdiri dari seekor anjing, burung, dan monyet. Dalam iklan selanjutnya Momotaro dikalahkan oleh raksasa yang kuat dan ia berusaha mencari seorang ahli pedang legendaris bernama Miyamoto Musashi untuk meningkatkan keahliannya. Di cerita lainnya ditampilkan bahwa temannya yang berwujud "anjing" sebenarnya adalah manusia yang dibangkitkan dari bayi serigala, dan yang berwujud "burung" adalah seorang pangeran dari Kerajaan Burung. Nantikan kisah tentang temannya yang berwujud "monyet" dan tentu saja akhir dari kisah Momotaro!

Lagu berjudul "Same Ol'" dari The Heavy digunakan untuk keempat iklan tersebut. Kunjungi website resmi Pepsi untuk melihat berbagai iklan lainnya. Simak video di balik "pembuatan" untuk iklan di atas berikut ini.