Beberapa waktu lalu muncul sebuah rumor yang mengatakan bahwa serial drama percintaan paling populer di Jepang, Hana Yori Dango (Boys Over Flowers) akan di remake dengan aktris Suzu Hirose sebagai pemeran utama wanitanya. Namun hal tersebut lantas dibantah oleh penulis manga-nya, Yoko Kamio yang ia sampaikan melalui akun Twitter pada tanggal 21 Oktober 2017 kemarin.
Dalam Tweet-nya ia mengatakan, "Tidak ada pembicaraan tentang drama remake," ia juga bahkah tidak tahu asal muasal berita hoax ini. Dilansir dari berbagai sumber, selama ini Yoko Kamio memilih bungkam karena dia pikir tidak ada gunanya mengomentari berita palsu itu, namun ketika berita tersebut ramai diperbincangkan dan menjadi tren di kalangan pengguna Twitter, membuat ia memutuskan untuk mengeluarkan sebuah pernyataan singkat.
Sang mangaka sekaligus penulisnya sendiri saat ini tengah mengerjakan sekuel dari Hana Yori Dango yang ia beri judul Hana Nochi Hare ~ HanaDan Next Season ~. Sekuel tersebut telah diluncurkan di majalah Shounen Jump Plus sejak tahun 2015 silam.
Hana Yori Dango merupakan adaptasi dari manga shoujo dengan judul sama yang ditulis oleh Yoko Kamio dan bercerita tentang kisah seorang siswi SMA miskin, tapi sangat cerdas bernama Makino Tsukushi (Dalam dramanya diperankan oleh Mao Inoue). Dia akhirnya bertemu dengan grup pria di sekolah yang bernama F4 dan mengalami cinta serta persahabatan.
Serial drama Hana Yori Dango atau Boy Over Flowers tayang pada tahun 2005 di TBS. Serial drama bertema bully dan percintaan ini bakal membuat siapapun yang menontonnya menjadi gregeta. Ketika itu, drama ini dibintangi oleh aktris Mao Inoue, dan deretan aktor tampan seperti Shun Oguri, Shota Matsuda, Tsuyoshi Abe dan Jun Matsumoto yang sempat diduga akan mengumumkan pertunangan dan pernikahannya denga Inoue beberapa tahun silam.