Berita Jepang | Japanesestation.com

Jakarta, Japanesestation.com - Neneng Rosediana, salah satu member JKT48 menyatakan mengundurkan diri sebagai member idol group JKT48. Member yang akrab disapa Ochi tersebut menyatakan mengundurkan diri pada Kamis siang (8/11) melalui akun twitter official @OchiJKT48.

"Siang semua,ochi sdh mengundur kn diri dri JKT48,ochi mohon maaf tdk Bsa mneruskan lg di JKT48,ochi minta maaf klo selama ini ochi ada salah"  Tulis Ochi melalui jejaring sosial media twitter yang dimilikinya.

Sebelumnya, tidak ada tanda-tanda pengunduran diri Ochi sebagai member generasi pertama JKT48. Pengunduran diri salah satu member ini sontak memunculkan kekagetan dari para fans di jejaring sosial media twitter. Sebagian besar mempertanyakan alasan pengunduran diri twitter. Hingga berita ini diturunkan, belum ada rilis resmi dari Official JKT48 tentang pengunduran diri Ochi sebagai member JKT48.

"Terima kasih atas semua dukungan kalian selama ini,ochi sayang kalian semua {} :') :'( :********* ,berjuta2 trimakasih ochi untuk kalian {}"

"Sekali lagi Ochi minta maaf atas keputusan Ochi yang mendadak utk keluar sebelum ada pernyataan dari manajemen dan membuat kalian kaget. :(" Lanjut Ochi, masih dalam twit pengunduran dirinya sebagai member JKT48.

Neneng Rosdiana adalah anggota generasi pertama dari grup idola JKT48. Neneng adalah anggota kedua termuda di JKT48, pada saat masuk JKT48 umurnya masih dua belas tahun. Di JKT48 Neneng dekat dengan Beby Chaesara Anadila, Gabriela Margareth Warouw dan Nabilah Ratna Ayu Azalia. Neneng mempunyai ciri khas sering mengucapkan kata 'azzek' dan menuliskan kata 'salto'.

Foto : Tira & Official JKT48