Berita Jepang | Japanesestation.com

Leo Ieiri telah merilis video klip lagu “Sorezore No Ashita E” pada tanggal 2 Desember 2016. Lagu ini adalah lagu yang digunakan sebagai lagu penyemangat pada Kejuaraan Sepak Bola Seluruh Jepang Tingkat SMA ke-95.

Lirik lagu ini diciptakan oleh Leo Ieiri sendiri, dengan musik yang diciptakan oleh Koichi Tabo, dan diedit oleh Akimitsu Honma. “Meskipun saat ini menangis dan berteriak, namun terbanglah ke masa depan masing-masing sambil melukiskan impian”, dengan lirik yang memiliki arti seperti itu, lagu ini dapat menyentuh tidak hanya para siswa SMA yang menekuni sepakbola, namun juga hati semua orang dari segala kalangan usia.

Video musik “Sorezore No Ashita E” ini disutradarai oleh sutradara Ayumi Sakamoto, yang sebelumnya juga menggarap video klip pada single Leo Ieiri sebelumnya, yaitu “Bokutachi no Mirai”. Lagu yang dijadikan lagu penyemangat Kejuaraan Sepak Bola Seluruh Jepang Tingkat SMA ke-95ini dibuat dengan lirik yang diwarnai dengan semangat pemuda belasan tahun yang sedang berjuang, dan akan membuat siapapun yang mendengarnya akan berpikir mengenai “zaman sekolah yang pasti pernah dilalui, di mana dengan perasaan bersemangat, maju ke depan sambil menggenggam harapan”. Berdasarkabn hal tersebut, maka diputuskan bahwa video klip untuk lagu ini akan mengambil latar belakang di sebuah sekolah. Walaupun berbagai SMA di Jepang mengajukan diri untuk menjadi latar video klip ini, akhirnya dengan berbagai pertimbangan, syuting dilakukan di salah satu SMA di prefektur Chiba.

Pada video klip ini, akan banyak terlihat karya para anak SMA, seperti pohon hiasan yang diterangi lampu, dan pantulan gambar berwarna-warni pada gedung sekolah yang diproyeksikan menggunakan OHP, serta penampilan Leo Ieiri yang bernyanyi dengan diiringi musik orkestra yang dimainkan oleh murid SMA di sekitar SMA yang menjadi lokasi syuting.

Leo Ieiri adalah seorang penyanyi kelahiran Fukuoka, yang melakukan major debut-nya saat masih duduk di bangku sekolah di Tokyo pada tahun 2012, dan album pertamanya yang bertajuk “Leo” ini menduduki peringkat 2 Oricon Chart selama 2 minggu berturut-turut. Pada tahun 2016 ini, selain melakukan live performance di Nagoya Zepp pada bulan Februari yang bertajuk “Ieiri Leo Live at Zepp ~two colours”, penyanyi berbakat ini juga merilis album terbarunya, “WE”, dan pada musim gugur 2016 ia pun melangsungkan All Hall Tour untuk pertama kalinya, dengan total 20 kali pertunjukan.

Lagu “Sorezore No Ashita E” yang menjadi lagu penyemangat pada Kejuaraan Sepak Bola Seluruh Jepang Tingkat SMA ke-95 ini, saat ini sedang dirilis secara online melalui iTunes, dan website download lagu Recochoco, dan Mora.

(All images: Press Release)