EXILE baru saja merilis Short PV mereka untuk lagu terbaru nya "Ano Sora no Hoshi no You ni.." lewat Official YouTube channel dari AVEX. Lagu ini merupakan bagian dari single mereka yang akan datang yang berjudul "BOW & ARROWS" dimana akan dirilis pada tanggal 25 juli nanti. Dan lagu ini pun akan menjadi theme untuk brand dari Fujitsu Ultra Mobile PC "FMV".
Lagu Ballad ini ditulis oleh sang vokalis ATSUSHI setelah mereka melakukan tour ‘EXILE LIVE TOUR 2011 TOWER OF WISH ~Negai no Tou~’ akhir tahun lalu.
Berikut adalah Short PV nya dari mereka: Source: AVEX Youtube Channel