Pada tanggal 8 November, aktris Jepang Maki Horikita menghadiri upacara penghargaan untuk Fountain Pen Best Coordinate Award 2012.
Penghargaan ini disponsori oleh Heart Line Project yang melakukan sebuah polling di situs mereka dan meminta orang-orang untuk memilih dua orang selebriti yang terlihat paling baik menggunakan fountain pen. Horikita dipilih sebagai salah satu pemenang.
Horikita berkomentar setelah upacara sambil menggenggam fountain pen yang ia terima sebagai hadiah, “Dalam kesempatan ini aku ingin menjadi seorang wanita dengan tulisan tangan yang indah. Pertama, aku ingin berusaha menulis namaku sendiri.” Seorang reporter bertanya apakah Horikita akan menggunakan fountain pen juga saat nanti mendaftarkan pernikahannya, dan ia menjawab sambil menatap pena yang ada di genggamannya, “Anda benar, aku harus menggunakan pena ini.”
Pena yang ia terima sebagai hadiah tambahan adalah sebuah pena NAMIKI Maki-e (dihiasi dengan pernis emas dan perak) bernama Ume to Uguisu (dalam bahasa Inggris: Apricot Tree and Warbler) senilai 100.000 yen (1.250 dolar) buatan Pilot Corporation.
Horikita terlihat jelas merasa senang menerima pena tersebut, karena perannya di drama terbarunya Umechan Sensei (NHK) mengharuskan ia menulis menggunakan pena, dan ia sering kesulitan menggunakannya. Ia mengungkapkan, “Sejujurnya, saat menggunakan pena aku sering membuat tintanya bocor atau merobek kertasnya. Aku mengalami kesulitan menggunakannya.”
Horikita melanjutkan, “Tahun ini seluruhnya adalah tentang Ume-chan. Mungkin aku harus menulis perasaanku menggunakan fountain pen ini. (Sehubungan dengan Kouhaku Uta Gassen yang akan datang), tahun yang sangat spesial ini telah mendekati akhir untukku. Meskipun mungkin aku tidak dapat menghindar dari membuat kesalahan, namun aku ingin menutup tahun ini dengan wajah tersenyum.”
Penerima penghargaan kedua yang terpilih berdasarkan polling popularitas adalah ketua pelatih tim sepak bola wanita nasional Jepang, Norio Sasaki.Para penerima penghargaan lainnya dipilih oleh para pemenang tahun kemarin.
Aktor Shiro Ito memilih aktris Michiko Hada sebagai penerima penghargaan tahun ini, sementara aktris Kyoka Suzuki memilih penulis naskah Yumiko Inoue. Takeshi Okada, mantan ketua pelatih tim sepak bola nasional Jepang, memilih mantan manager klub bisbol Tokyo Yakult Swallows, Atsuya Furuta.
source : oricon.co.jp via tokyohive.com