Berita Jepang | Japanesestation.com

Doraemon, seri nasional dari Jepang, diangkat menjadi film animasi CG 3D untuk pertama kalinya dalam sejarah seri ini. Stand By Me Doraemon akan menjalani roadshow perilisan di seluruh Jepang pada 8 Agustus. Film ini telah menjadi bahan perbincangan sejak awal diumumkan, dan sekarang penyanyi untuk lagu temanya telah diumumkan baru-baru ini. Yang ditunjuk untuk peran ini adalah penyanyi/penulis lagu Motohiro Hata.

Untsfitled

Judul dari lagu temanya sendiri masih belum diketahui, tapi itu akan menjadi lagu baru. Hata menciptakan lagu ballad mengenai kelembutan dan kehangatan yang diberikan kepada kita oleh orang-orang yang penting dalam kehidupan sehari-hari kita. Karena lagu ini diciptakan oleh Hata, yang memiliki reputasi untuk menciptakan lagu yang menenangkan hati para pendengarnya, ada ekspektasi yang besar dari lagu ini. Lagu ini akan dirilis sebagai sebuah single sebelum perilisan filmnya pada tanggal 6 Agustus.

Motohiro Hata memulai debutnya pada November 2006 dengan single "Synchro". Pada tahun 2013 ia tampil pada berbagai tur dan acara, dan menjadi penyanyi populer yang dalam waktu satu tahun telah tampil di hadapan 1 juta orang. Mengenai alasannya menunjuk Hata sebagai penyanyi lagu tema tersebut, sutradara Ryuichi Yagi mengatakan bahwa kisah cinta antara Nobita dan Shizuka akan menjadi poros dari cerita Stand By Me Doraemon. Ia berkomentar, "Kami mengerjakan pencahayaan dari mata, kelembutan rambut, suhu kulit, kualitas lain serta kehangatan yang membuatnya seolah anda bisa menggapai dan menyentuh mereka, dan saya mempertimbangkan Hata sebagai pelengkap untuk emosi dari ceritanya". Ia kemudian mengungkapkan, "Hata adalah orang yang langka yang mampu menyampaikan melalui musik perasaan dan kehangatan. Saya pikir suaranya yang lembut dan menyayat hati akan menjadi penting untuk menyampaikan emosi yang menggugah hati tersebut pada semua orang, karena itu saya memintanya untuk bergabung bersama kami".

Stand By Me Doraemon diarahkan oleh tag team dari Ryuichi Yagi yang juga pernah mengarahkan Friends: Naki on the Monster Island, dan Takashi Yamazaki yang mengarahkan Always: Sunset on Third Street. Pembuatan karakter untuk film ini dilakukan selama lebih dari setahun untuk memastikan ekspresi dan gerakannya benar-benar seperti hidup. Demi menjaga agar tidak merusak dunia original-nya, proyek ini dijalankan dengan hati-hati, dan Doraemon baru yang membawa nostalgia pun telah tercipta.

Sampai yang terbaru, film Doraemon: New Nobita's Great Demon - Peko and the Exploration Party of Five, yang dirilis di bioskop pada 8 Maret, telah dilihat oleh 3 juta orang dan menghasilkan sekitar lebih dari 3.3 miliar Yen dalam pendapatan box office, membuatnya mencatat rekor hit. Nantikan perilisan dari film CG 3D nya pada musim panas ini.

Berikut adalah wawancara mini dengan Motohiro Hata:

- Bagaimana perasaan anda terpilih untuk membawakan lagu tema ini?

Hata: Memikirkan bahwa harinya telah tiba saya akan menjadi bagian dari seri Doraemon yang telah saya lihat sejak saya kecil. Saya sangat bersyukur.

- Emosi seperti apa yang anda masukkan dalam lagu tema ini?

Hata: Saya menyanyikan tentang perasaan untuk seseorang yang spesial yang ada di samping kalian.

- Apa kenangan anda tentang Doraemon?

Hata: Saya membacanya di CoroCoro Comic dan tentu saja, saya menonton animenya.

Gadget rahasia apa yang anda inginkan?

Hata: Kotak "Moshimo"

- Tolong berikan pesan kepada mereka yang menantikan film baru Doraemon ini.

Hata: Saya senang bisa menjadi bagian dari film Doraemon yang baru tapi membawa nostalgia ini. Saya pikir ini adalah film yang akan membuat mereka yang menonton menjadi lebih lembut hatinya, jadi tolong nikmati lagu saya dengan penuh perhatian.