Berita Jepang | Japanesestation.com

Makin merebaknya wabah virus COVID-19 alias corona virus  membuat pemerintah Jepang dari berbagai daerah menghimbau warganya untuk tidak pergi ke luar rumah demi mencegah meluasnya penyebaran virus. Misalnya saja, Tokyo yang gubernurnya menghimbau agar warganya tak melakukan kegiatan tidak mendesak saat weekend yang bertepatan dengan mekarnya bunga sakura. Usaha pemerintah Tokyo untuk mencegah berkumpulnya orang-orang untuk hanami ini dibarengi dengan penutupan berbagai spot hanami populer, salah satunya, Ueno Park.

Nah, apakah usaha pemerintah Jepang untuk mencegah warganya hanami ini berhasil? Mari kita lihat keadaan Ueno Park sekarang!

Ternyata warga Tokyo cukup patuh. Buktinya, pintu masuk taman yang biasanya dipenuhi pengunjung, terlihat "mati".

Dampak Corona Virus, Ueno Park Jadi Sepi
Pintu masuk Ueno Park yang sepi (soranews24.com)

Memang, penurunan datangnya turis asing karena adanya pembatasan perjalanan dari berbagai negara membuat jumlah pengunjung mengalami penurunan drastis. Meskipun begitu, melihat taman  yang juga populer bagi warga lokal ini dalam keadaan sepi sangat aneh. Namun artinya, himbauan pemerintah Jepang agar warganya tetap diam dalam rumah tercapai.

Dampak Corona Virus, Ueno Park Jadi Sepi
Penutupan Ueno Park (soranews24.com)

Nah bagaimana keadaan di sisi taman yang lain? Di beberapa bagian taman, ada peringatan yang mengingatkan pengunjung kalau taman tersebut tutup untuk membuat acara hanami dihentikan sementara untuk menekan wabah corona virus.

Dampak Corona Virus, Ueno Park Jadi Sepi
Peringatan bagi pengunjung tentang penutupan taman sementara (soranews24.com)
Area taman yang biasanya dipenuhi oleh orang-orang yang duduk menikmari pemandangan cantik bunga sakura mendadak kosong.
Dampak Corona Virus, Ueno Park Jadi Sepi
Pemandangan area tengah taman yang sepi (soranews24.com)

Meskipun begitu, pohon sakura di sekeliling taman tetap mekar dengan indah. Bahkan, banyaknya kelopak yang jatuh membuat jalan layaknya tertutup permadani berwarna pink.

Dampak Corona Virus, Ueno Park Jadi Sepi
Sakura di Ueno Park (soranews24.com)

Kios-kios sekitar taman yang biasanya buka saat musim hanami juga terbengkalai.

Dampak Corona Virus, Ueno Park Jadi Sepi
Kios dan stand makanan yang terbengkalai (soranews24.com)

Starbucks di area ini juga tutup, mengikuti keputusan atasannya untuk menutup semua gerai starbucks di ibu kota.

Dampak Corona Virus, Ueno Park Jadi Sepi
Starbucks area Ueno Park yang tutup (soranews24.com)

Ueno Zoo juga memutuskan untuk tutup sementara demi menekan penyebaran corona virus.

Dampak Corona Virus, Ueno Park Jadi Sepi
Ueno Zoo yang tutup (soranews24.com)

Ueno Park yang sepi memang membuat kita sedih, namun lega di saat yang sama. Berarti, usaha pemerintah Jepang dalam menutup tempat-tempat hangout populer seperti Shibuya109 dan taman ini tidak hanya dianggap angin lalu oleh warga Jepang kan?