Dengan menggunakan kertas sebagai bahannya, seorang seniman Jepang bernama SouMa telah menciptakan berbagai karya yang menakjubkan. Hanya dengan selembar kertas, wanita tersebut mampu menciptakan berbagai bentuk 2D dan 3D yang rumit. Sulit dipercaya bahwa berbagai hasil karyanya ini dibuat hanya dengan selembar kertas saat kalian melihatnya dengan mata kalian sendiri.
Seperti dilansir dari whatispopularinjapanrightnow.com, sejak masih berumur 6 tahun, SouMa telah membuat karyanya dengan teknik paper cutout (kertas yang dipotong dengan menggunakan cutter kecil), dan yang membuatnya lebih luar biasa lagi adalah ia mempelajari semuanya sendiri! Kalian juga dapat memintanya untuk membuat karya sesuai dengan keinginan kalian. Yuk lihat hasil-hasil karyanya di bawah ini!
all images: SouMa-Kirie via whatispopularinjapanrightnow.com