Berita Jepang | Japanesestation.com

Takahiro Iwasaki (1)Seorang seniman dari Jepang menciptakan karya seni unik dari bahan daur ulang yang bisa di jumpai dari kehidupan sehari hari, seperti bekas handuk, bulu, rambut atau apapun yang bisa di temui. Takahiro Iwasaki menciptakan lanskap perkotaan yang luar biasa dengan menggunakan benda-benda sehari-hari seperti bulu dari sikat gigi, handuk mandi, dan lakban. Pada pameran yang diselenggarakan oleh Museum kota Kawasaki dan Museum Open Project, seniman dari Hiroshima itu menciptakan miniatur yang menggambarkan suasana pada kilang besar dan pembangkit listrik, sebagai bagian dari seri "Out of Disorder", Iwasaki menggunakan serat kain, rambut manusia, dan kadang-kadang bahkan debu menciptakan miniatur bangunan yang seperti aslinya. Iwasaki merendam handuk dengan tinta, dan mengubahnya menjadi kain yang dikotori, yang menyerupai lahan perkotaan yang rata oleh serangan udara, museum Iwasaki Kawasaki City menampilkan seri miniatur sembilan buah kilang minyak dan pembangkit listrik dengan pipa yang rumit dan juga mesin crane. Awalnya Iwasaki diminta untuk menciptakan karyanya untuk dipamerkan pada museum kota kawasaki, Iwasaki pun segera melakukan perjalanan ke kota industri kawasaki. Karena kecewa ia tak menemukan lanskap yang ia kehendaki Iwasaki pun kembali ke Hiroshima, mencari gambar-gambar di internet dan segera menemukan inspirasi dari gambar yang ia dapatkan dari google earth.

Takahiro Iwasaki (2) Takahiro Iwasaki (3) Takahiro Iwasaki (4) Takahiro Iwasaki (5) Takahiro Iwasaki (6) Takahiro Iwasaki (7) Takahiro Iwasaki (8) Takahiro Iwasaki (9) Takahiro Iwasaki (10) Takahiro Iwasaki (11) Takahiro Iwasaki (12)