Berita Jepang | Japanesestation.com

ONE OK ROCKERS BANDUNG, adalah komunitas pencinta ONE OK ROCK, band asal Jepang yang sekarang sedang diminati oleh para pecinta musik Jepang di tanah air. Komunitas ONE OK ROCKERS BANDUNG (OORB) sendiri resmi dibentuk pada tanggal 13 Januari 2013.

Kegiatan yang biasa dilakukan komunitas OORB yaitu gathering di event-event, menonton bersama penampilan band-band lokal yang meng-cover lagu-lagu dari ONE OK ROCK, serta saling menukar info dan file-file yang berkaitan tentang band tersebut.

Selain kegiatan gathering, komunitas ini juga sering melakukan kegiatan bermanfaat seperti olahraga bersama, bermain game, mengadakan kegiatan baksos serta kegiatan lainnya. OORB sendiri sudah pernah membuat acara komunitas sendiri seperti pada tahun 2015 membuat event Tribute to ONE OK ROCK, membuat acara anniversary dan juga buka puasa bareng teman-teman sesama pecinta ONE OK ROCK.

Pada tahun ini, tepatnya tanggal 22 Juli 2017, OORB akan kembali membuat acara Tribute to ONE OK ROCK dengan tema "Our Ambitions". Selain untuk mengapresiasikan karya dari band yang mereka sukai, tujuan dari acara ini juga ingin menunjukkan perjalanan komunitas mereka selama 4 tahun terakhir dan juga ingin mengumpulkan sesama fans ONE OK ROCK dari Indonesia, khususnya kota Bandung.