Berita Jepang | Japanesestation.com
[LOCAL IDOL] Tokyo Hits Joushi
Tokyo Hits Joushi

Industri musik Jepang mulai mencapai masa keemasannya sekitar 3-4 tahun lalu dan berlanjut hingga sekarang ketika sebuah konsep baru dan segar masuk dalam industri ini. Grup idola adalah sebuah tempat atau wadah di mana sekumpulan anak-anak muda berbakat mengembangkan talenta yang mereka miliki. Konsep ini menjadi suatu hal yang unik karena para anggotanya dipilih ketika mereka masih belum bisa melakukan apa-apa secara maksimal sehingga para penggemar dapat melihat perkembangan grup idola favorit mereka. Para penggemar ikut ambil bagian dalam mendukung anggota grup idola favorit mereka agar menjadi lebih baik dan dapat memaksimalkan potensi yang mereka miliki.

Saat ini, konsep idol group juga merambah ke dunia permusikan Indonesia. Sederetan nama muncul dan salah satunya adalah Tokyo Hits Joushi. Berawal dari gelaran audisi “TOKYO HITS -J Culture Fes- GO TO JAPAN AUDITION” yang diselenggarakan oleh Thanks CREATIVE Indonesia.

tokyo hits joshi3 tokyo hits joshi2Tidak mudah perjuangan mereka sampai akhirnya terpilih menjadi member Tokyo Hits Joushi. Dimulai dari audisi pertama di Loops Station Bandung, lalu masuk tahap selanjutnya yang diadakan di Clash:H Bandung hingga terpilihlah tiga anggota yang menjadikan grup ini utuh dan solid. Ketiga personil itu adalah Diana, Anita, dan Ekky. Grup ini secara resmi terbentuk pada tanggal 4 April ketika Grand Final CLAS:H di Bandung.

Banyak suka duka yang mereka rasakan selama proses audisi, salah satunya Ekky salah satu member yang mengikuti audisi dari Jakarta bersama Resita teman satu timnya, yang berkata, "Sedih sebenarnya karena ada di antara kami yang mengikuti audisi dari pertama hingga akhir berkelompok dan selalu bersama, tapi hanya salah satu dari kami yang terpilih, tapi walaupun begitu kami tetap saling mendukung satu sama lain." Tak lepas dari dukungan orangtua, mereka menegaskan walaupun sekarang mereka memiliki banyak kegiatan sebagai Tokyo Hits Joushi, namun mereka tetap memprioritaskan pendidikan adalah hal yang paling utama.

tokyo hits joshi4 tokyo hits joshi5 tokyo hits joshi6Pada panggung pop yang terdapat dalam acara Ennichisai 2015 di Blok M, Tokyo Hits Joushi menampilkan beberapa lagu cover dari sebuah idol group Jepang bernama Faint Star. MC memperkenalkan terlebih dahulu ketiga personil Tokyo Hits Joushi dan terjadi wawancara singkat.

Diana, Anita, dan Ekky tampil dengan enerjik dan penonton mengalunkan chant-chant ketika musik mengalun. Suasana menjadi meriah dan penonton dengan antusias melihat pertunjukkan ketiga personil ini.

Sukses terus Tokyo Hits Joushi! Jangan lewatkan berita-berita terbaru dari mereka, segera like akun Facebook mereka!