Berita Jepang | Japanesestation.com

Gear Fight Bandung (GFB) adalah sebuah komunitas Crush Gear di Bandung. Komunitas ini diperuntukkan bagi para petarung (Gear Fighter) dan kolektor Crush Gear di regional Bandung. Komunitas ini dibuat sebagai tempat para Gear Fighter atau anggota untuk saling berbagi setting Crush Gear, berkumpul, dan latihan untuk meningkatkan kemampuan para anggota dalam melakukan setting Crush Gear.

[LOCAL COMMUNITY] Gear Fight Bandung, Komunitas Crush Gear dari Kota Kembang
Sebagian anggota komunitas Gear Fight Bandung

Komunitas yang berada di bawah naungan Gear Fight Indonesia (GFI) ini dibentuk pada tanggal 23 Desember 2013 dengan anggota pendiri hanya 5 orang saja. Saat ini fighter yaitu anggota yang aktif mengikuti kegiatan gathering rutin dan kegiatan-kegiatan lainnya berkisar 35 orang, sementara jumlah anggota pasif (kolektor dan pengamat hobi) yang tergabung dalam GFB berkisar 200 orang lebih. GFB juga merupakan satu-satunya komunitas Crush Gear regional di Indonesia yang mendapat kesempatan diliput dan diwawancarai langsung oleh wartawan dari salah satu stasiun TV Jepang.

[LOCAL COMMUNITY] Gear Fight Bandung, Komunitas Crush Gear dari Kota Kembang
Stand GFB di event Anime and Toys EXPO Bandung

Visi dari GFB ialah untuk menarik minat masyarakat untuk bermain Crush Gear, dan membuat masyarakat mengetahui bahwa bermain Crush Gear adalah hal yang menyenangkan,  selain itu juga bertujuan agar Crush Gear diproduksi kembali oleh Bandai, sehingga masyarakat akan mudah untuk mendapatkan Crush Gear  tersebut dan menurunkan harga pasar, yang sekarang sudah sangat tinggi.

[LOCAL COMMUNITY] Gear Fight Bandung, Komunitas Crush Gear dari Kota Kembang
Dokumentasi Gathering GFB di Cafe Aloha Aina Bandung

Untuk mendukung visinya tersebut, komunitas yang memiliki motto WANI PERIH (Berani sakit) dan BANDUNG JUARA! ini mengadakan berbagai kegiatan, seperti mengadakan gathering 2 kali seminggu,  di taman kota yang ada di Bandung  setiap hari Selasa, dan di Balai Kota Bandung setiap hari Minggu, serta mengikuti berbagai event atau festival yang diselenggarakan di kota Bandung.

[LOCAL COMMUNITY] Gear Fight Bandung, Komunitas Crush Gear dari Kota Kembang
Dokumentasi Gathering GFB di Taman Balai Kota Bandung

Bagi kalian yang penasaran atau mungkin ingin bergabung dengan komunitas Gear Fight Bandung, bisa langsung datang ke Aloha Aina Cafe&Resto pada pukul 15.00 – 17.30 WIB di hari Rabu, atau ke Balai Kota Bandung pada pukul 11.00 – 17.30 WIB di hari Minggu.

(All images: Gear Fight Bandung)