Para fans anime, terutama penggemar anime-anime yang bikin nangis bombay, rasanya jarang yang belum menonton atau mengenal Clannad. Bermula dari game visual novel yang dirilis pada tahun 2004, kepopulerannya menelurkan sejumlah adaptasi, termasuk serial anime-nya. Tahun lalu, penerbit Sekai Project beralih pada Kickstarter untuk mencari dana guna merilis versi Inggris resminya, dan nyatanya, visual novel Clannad versi Inggris ini didukung oleh sekitar 6.000 orang dengan dana yang terkumpul mencapai $540.000!
Voila! Lantas Clannad kini dapat kalian beli melalui Steam, yang hebatnya lagi, bertepatan debut versi Inggrisnya 2 hari yang lalu, game yang dibandrol $49,99 ini langsung bertengger di top 10 game dengan penjualan tertinggi di Steam, bahkan sempat memegang posisi 3 besar; mengalahkan Call of Duty: Black Ops III, Grand Theft Auto V, dan Assassin's Creed: Syndicate.
Beberapa jam setelah perilisannya, memang peringkatnya kemudian merosot, tetapi Clannad masih bertengger di posisi 5 besar game yang tersedia di Steam, unggul dari GTA V dan Undertale. Berniat memainkan visual novel-nya bagi kalian yang hanya mengenalnya dari anime-nya saja?