Berita Jepang | Japanesestation.com

MAGES. merk game 5pb. membuka sebuah situs teaser pada hari Sabtu untuk game Xbox One yang terinspirasi dari anime Psycho-Pass. Website ini mengungkap judul dan lambang game tersebut, dengan judul game menjadi Psycho-Pass: Sentaku Naki Koufuku (Psycho-Pass: Happiness Without Choice). Game ini akan ditampilkan di stan Microsoft di Tokyo Game Show bulan depan.

psycho2

Game ini akan berlatar tempat selama periode waktu yang digambarkan pada enam episode pertama dari season awal serial anime-nya. Nitro+ akan membuat sebuah cerita asli dengan Gen Urobuchi (Puella Magi Madoka Magica, Fate/Zero) menyediakan rencana asli dan mengawasi naskahnya. Latar tempatnya akan diubah dari pusat kota besar di dalam anime-nya ke sebuah pulau yang jauh di dalam game-nya. Seorang karakter laki-laki dan perempuan yang baru masing-masing akan menjadi dua karakter utama yang akan menghadapi seorang musuh baru. Para karakter di Criminal Investigation Division dari Public Safety Bureau akan kembali. Kyoji Asano (Attack on Titan, Tokyo Marble Chocolate) dari serial anime-nya akan kembali untuk mendesain para karakter berdasarkan desain asli dari Akira Amano (Reborn!). Berbagai fitur yang menangkap gerakan-gerakan asli dari para pemainnya dengan memanfaatkan perangkat Kinect dan fitur SmartGlass telah direncanakan. Meski demikian, gameplay tanpa Kinect dan SmartGlass juga tetap memungkinkan. Judulnya memungkinkan para pemain mengirim data dari smartphone mereka ke para karakter dalam game. Tanggal perilisan dan harganya masih belum ditentukan. Psycho-Pass berlatar tempat di masa depan yang tak jauh dari masa kini, ketika mengukur tingkat pikiran dan sikap seseorang secara instan adalah hal yang memungkinkan. Informasi ini direkam dan diproses, dan istilah "Psycho -> Pass" dalam judul anime-nya mengacu pada sebuah standar yang digunakan untuk mengukur keberadaan seorang individu. Ceritanya berpusat pada seorang "petugas penegak hukum" Shinya Kougami (Tomokazu Seki) yang ditugaskan mengatur kejahatan di dalam dunia seperti itu. Naoyoshi Shiotani (Blood+, Tokyo Marble Chocolate) menyutradarai serial ini, Urobuchi menulis dan mengubah naskahnya, dan Amano membuat desain para karakternya. Anime aslinya tayang perdana di blok acara tengah malam Noitamina dari Fuji TV pada tahun 2012. Funimation menayangkan secara streaming 22 episode dari serial tersebut saat ditayangkan tahun lalu, dan kemudian menambahkan lisensi home video-nya tahun lalu. Funimation mengumumkan para pemeran sulih-suaranya pada bulan Desember dan merilis serialnya pada Blu-Ray disc di bulan Maret. Serial anime Psycho-Pass 2 akan tayang perdana di Jepang pada bulan Oktober, diikuti oleh Psycho-Pass movie pada musim dingin tahun ini.