'Zankoku na tenshi no you ni~' Baik kalian yang menonton Neon Genesis Evangelion ataupun tidak, kemungkinan besar setidaknya sudah pernah mendengar lagu yang satu ini. Saking populernya dijadikan lagu karoke di Jepang (sampai katanya orang Jepang sudah lelah mendengarnya), tembang Zankoku na Teshi no Thesis (atau Cruel Angel's Thesis) ini masih terus dikenal luas bahkan hingga dua dekade setelah perilisan perdananya. Adalah Neko Oikawa, pencipta di balik lagu abadi ini, yang berhasil mengeruk pendapatan lebih dari ¥100 juta, termasuk dari setiap kali lagu pembuka EVA ini dinyanyikan di karoke dan diputar di tempat main pachinko.
Cukup mengherankan bahwa Oikawa ternyata belum pernah dan tidak tertarik untuk menonton anime Evangelion sendiri, karena toh menurutnya pekerjaannya sudah selesai. Memang luar biasa bagaimana lagu yang ia ciptakan hanya dua jam sambil nyaris tidak mengetahui apa pun tentang EVA ini bisa menjamin kesejetahteraannya seumur hidup. Namun, Oikawa mengaku ia kini hanya memiliki sekitar ¥100.000 di bank, gara-gara mantan suaminya membeli sebuah gua di Cappadocia, Turki seharga sekitar ¥300 juta.
Bukan hanya lagunya saja, tapi pengaruh anime Neon Genesis Evangelion juga akan terus eksis sepanjang masa, salah satunya lewat Neon Genesis IMPACTS, proyek anime pendek ke-32 untuk Japan Animator Expo yang disutradarai oleh Yuhei Sakuragi, animator CG yang mengerjakan 009 Re:Cyborg dan The Case of Hana and Alice di bawah studio Khara milik kreator EVA, Hideaki Anno. Sementara, studio Ghost in the Shell: Stand Alone Complex, Steve N' Steven bertanggung jawab sebagai produser, dengan Asako Nishida (Love Live) menjabat sebagai desainer karakternya. Bagi yang penasaran dengan anime yang akan ditayangkan di situs resmi Japan Animator Expo pada 18 September mendatang ini, preview-nya bisa dilihat di sini.