Berita Jepang | Japanesestation.com

Perkembangan teknologi membuat melihat pemandangan di tempat yang jauh pun bisa dilakukan tanpa keluar dari rumah. Salah satunya adalah dengan menggunakan aplikasi Google Street View. Salah seorang pengguna Twitter Jepang yang sedang menggunakan aplikasi tersebut untuk menelusuri Abugawa Dam di Prefektur Yamaguchi, melihat sebuah penampakan mengejutkan saat ia mengambil jalan kecil di rute 67.

Gambar terakhir pada cuitan tersebut memperlihatkan sosok seorang pria mengenakan topeng rusa dan memegang sebuah gitar listrik berdiri di pinggir jalan. Gambar tersebut tentunya sontak menimbulkan berbagai pertanyaan.

Banyak komentar pada cuitan tersebut menggambarkan rasa penasaran para netizen, yang sebagian besar berusaha untuk menemukan sang manusia rusa tersebut, seperti "Ini dicarinya pakai Google Maps, kan? Tolong ajari saya acara menemukannya!", "Ketemu!", "Besar kemungkinan ini seseorang yang saya kenal", dan sebagainya.

Lama-kelamaan, komentar-komentar tersebut semakin mengarah ke identifikasi sang manusia rusa, seperti "Gitar yang dipakai dari seri Ibanez XP", "Ini topeng rusanya!", dan "Ini kaus yang ia pakai. Tidak salah lagi."

Tidak perlu makan waktu lama, sang manusia rusa pun muncul di antara komentar-komentar tersebut. Orion, sang manusia rusa yang menghebohkan tersebut mengakui bahwa ia dengan sengaja membiarkan mobil Google Street View mengambil fotonya tiga tahun yang lalu.

Jika kalian ingin melihat sendiri penampakan Orion yang menghebohkan tersebut, kalian bisa coba menelusuri jalan menuju kepadanya di sini.

(All images: SoraNews24)