Berita Jepang | Japanesestation.com

Staff anime dan para animator baru-baru ini menyuarakan keprihatinan atas keberlanjutan industri ini sehubungan dengan depresiasi yen Jepang terhadap mata uang penting seperti won Korea dan yuan Tiongkok.

Laporan terbaru dari Japan Times mengungkapkan bahwa yen berada di level terendah dalam 16 tahun terakhir terhadap won dan terendah terhadap yuan sejak tahun 1993.

Melemahnya yen berdampak secara signifikan terhadap industri anime. Otarou, seorang animator menjelaskan hal ini melalui akun X-nya, "Lemahnya yen juga memiliki dampak yang signifikan terhadap industri anime, dengan perusahaan-perusahaan luar negeri yang dapat berbisnis dengan kami hingga awal tahun sekarang mengatakan bahwa mereka tidak dapat lagi menerima pesanan dengan harga yang sama.” 

Sebagian besar studio anime bertindak sebagai kontraktor untuk komite produksi, dipercayakan dengan anggaran untuk layanan mereka, yang mereka gunakan untuk mensubkontrakkan studio. 

“Di sisi lain, anggaran dari komite tetap tidak berubah, dan studio tidak punya pilihan selain memangkas keuntungannya untuk menebus nilai tukar yen yang lemah atau mengurangi biaya rekaman. Lebih jauh lagi, daya beli para penggemar anime juga menurun,” lanjutnya.

Jepang memiliki ketergantungan pada tenaga kerja outsourcing, terutama yang berasal dari Korea dan Cina karena upahnya yang murah. Jika hal ini tidak dapat dipertahankan, kemungkinan besar akan membuat jumlah produksi menurun, atau staf anime yang sudah terlalu banyak bekerja dan bergaji rendah harus bekerja lebih keras lagi untuk mengimbanginya.

Seorang sutradara episode untuk anime Crunchyroll Musim Semi 2024 dengan judul Mysterious Disappearances dan Bartender: Glass of God, Kentaro Mizuno juga turut berkomentar. 

"[Saat ini] sudah sampai pada titik di mana animator dan perusahaan yang mampu di Tiongkok dan Korea tidak lagi menerima karya Jepang, dan bahkan jika mereka mau, mereka tidak dapat menghasilkan keuntungan. Meskipun begitu, Anda [pemerintah] tidak berencana untuk melakukan apa pun? Jika keadaan terus berlanjut seperti ini, cepat atau lambat, Jepang akan tenggelam. Para animator dan perusahaan berbakat Jepang akan diambil alih oleh perusahaan asing. Mereka akan didominasi - dieksploitasi. Itulah yang akan terjadi."