Berita Jepang | Japanesestation.com

Kabar mengenai salah satu film anime terlaris di Jepang sepanjang masa, garapan sutradara Makoto Shinkai berjudul Kimi no Na wa (Your Name) yang akan diangkat menjadi sebuah live-action oleh Hollywood telah diumumkan beberapa waktu lalu. Mereka menggaet sutradara J.J Abrams, Lindsey Weber dari Bad Robot Production dan juga perusahaan produsen & distributor film Paramount Pictures untuk bekerja sama dengan produser film anime aslinya, Genki Kawamura dalam membuat film tersebut.

Berita itu lantas membuat para penggemar versi aslinya membayangkan beberapa part asli dalam anime yang mungkin akan dipertahankan dan apa saja yang akan dihilangkan oleh Hollywood, namun Shinkai sendiri justru tidak terlalu tertarik dengan proyek ini. Dikutip dari berbagai sumber, saat berbicara dengan pers di sebuah pameran seni Makoto Shinkai yang dibuka pada 11 November di National Art Center, Tokyo, topik pembicaraan mengenai live-action Your Name pun muncul.

"Saya sering menganggap anime yang telah saya ciptakan seperti anak-anak saya sendiri, tapi saya tidak benar-benar tertarik dengan apa yang terjadi pada anak-anak itu setelahnya,"

ujar pria yang saat ini berusia 44 tahun saat disinggung mengenai hal tersebut. Shinkai menjelaskan bahwa meski dirinya tidak sabar melihat hasil film live-action Kimi no Na Wa garapan Hollywood, namun di waktu yang bersamaan dirinya juga tidak terlalu tertarik dengan film ini di masa mendatang.

Film ini sendiri menceritakan tentang sosok Taki, seorang anak SMA di Tokyo yang bekerja paruh waktu di sebuah restoran, dan Mitsuha, gadis SMA yang tinggal di sebuah pedesaan Jepang yang ingin tinggal di kota. Suatu hari, mereka mulai bertukar tubuh setiap kali mereka tidur, dan membuat kehidupan mereka berdua kacau sehingga harus menemukan cara untuk berkomunikasi satu sama lain untuk saling mengelola kehidupannya masing-masing.

Anime Kimi no Na wa tayang perdana di negeri sakura pada bulan Agustus 2016 silam, dan kini telah menjadi film terlaris keempat sepanjang masa, serta film anime terlaris kedua di negara asalnya, Jepang.