Berita Jepang | Japanesestation.com

Poni RambutSurvey membuktikan bahwa para gadis Jepang sangat peduli pada poni rambut mereka. Begitu pentingnya hingga sejumlah stereotype kepribadian berkembang di masyarakat berdasarkan pada model poni gadis-gadis tersebut, meskipun tentu semuanya kembali pada orangnya masing-masing, ya...

1. Poni Lurus

Poni 1

Dikenal dengan sebutan Meruhen (fairy tale fluffy), gadis berponi lurus identik dengan gemar tampil kenak-kanakan, suka boneka, dan mungkin gaya fashion-nya cenderung yang imut-imut seperti lolita. Semakin ke sini, tren poni lurus juga tampak kian marak menjangkiti para otaku perempuan, karena banyak karakter anime imut-imut yang berponi lurus.

2. Poni 7:3

Poni 2

Model ini sangat populer di kalangan idol, hingga gadis yang memilih model poni ini umumnya banyak yang Mote/Otoko-uke alias populer di kalangan laki-laki. Perbandingan poni 3:7/7:3 ini juga populer di kalangan mahasiswi dan biasanya mencerminkan style gadis yang girly atau feminin.

3. Poni Tembus Pandang

Poni 3

Poni jenis ini awalnya berasal dari Korea, tapi kepopuleran model dan idola Korea di Jepang membuat model poni ini turut menjamur di negeri sakura. Asal model ini membuat para gadis yang memilih model ini diidentikkan sebagai penggemar boyband dan hal-hal berbau Korea lainnya.

4. Tanpa Poni

Poni 4

Banyak pula gadis Jepang yang memilih memanjangkan poni mereka hingga tampil tanpa poni. Gaya ini rupanya berasal dari Barat dan populer di Amerika, sehingga banyak gadis pemilik model poni ini yang diidentikkan dengan perilaku kebarat-baratan, menggemari dan beraspirasi menjadi artis Hollywood, atau mungkin juga memang pernah atau ingin tinggal di luar negeri.

5. Poni di Atas Alis

Poni 5

Terlihat unik? Ya, memang gadis-gadis yang memilih jenis poni ini dipandang memiliki gaya fashion yang lain dari kebanyakan orang, berpotensi menjadi trendsetter, dan mungkin juga menyukai gaya-gaya vintage, klasik, dan yang berbau seni. "Itu dapat/beli di mana?" mungkin juga adalah pertanyaan yang sering diajukan pada gadis berselera unik ini.