Berita Jepang | Japanesestation.com

Salah satu tren fashion yang cukup digemari di Jepang akhir-akhir ini adalah fashion fairytale. Memang tren ini sudah berlangsung beberapa waktu, namun hingga saat ini peminatnya masih sangat banyak. Jika kalian pergi ke berbagai tempat hangout populer di Jepang, tak sulit untuk menemukan gaya fashion ini. Namun apakah sebetulnya fashion fairytale itu?

Dilansir dari TsunaguJapan, fashion fairytale merupakan jenis pakaian yang membuat para gadis terlihat seperti peri dalam cerita. Tentu saja para gadis tersebut tidak perlu mengenakan sayap maupun pernak-pernik ala peri seperti dalam dongeng anak-anak. Yang diambil adalah image lembut dan ringan seperti peri, dan tentunya identik dengan kesan feminim nan girly.

Tak jelas siapa yang memulai tren ini, namun seorang model Jepang bernama AMO bisa dibilang sebagai salah satu tokoh yang menginspirasi tren fashion fairytale. AMO yang juga merupakan vokalis band AMOYAMO ini kerap tampil girly, feminim, dan lembut, dan tak pernah lepas dari nuansa warna pastel. Lihatlah penampilan AMO berikut ini, tidakkah dia terlihat begitu lembut dengan aneka outfit berwarna pastel?

Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
kinokuniya.co.jp
Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
candystripper.jp
Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
amazon.co.jp

Kurang lebih inilah item fashion yang termasuk dalam tren fashion fairytale:

Warna pastel. Warna pastel memang menjadi identitas utama dari tren fashion fairytale. Walau kalian mengenakan pakaian seramai apapun, selama menggunakan warna-warna pastel tampilan keseluruhan kalian akan terlihat lembut dan feminim. Begitu juga saat mengenakan pakaian model tomboy, akan terlihat lebih lembut dengan warna-warna pastel.

Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
asbs.jp

Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
ridsnap.com

Bahan pakaian. Peri identik dengan segala sesuatu yang ringan, sehingga pakaian dengan bahan ringan mengembang seperti tule jelas menjadi salah satu item penting dalam tren ini. Pakaian dengan bahan renda juga menjadi favorit karena sangat girly, sementara untuk beberapa jenis, pakaian berbahan rajutan juga bisa diaplikasikan dalam tren ini.

Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
ridsnap.com

Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
droptokyo.com

Tips bagi yang ingin mengenakan fashion fairytale dalam kehidupan sehari-hari:

Jika merasa canggung dengan warna-warna pastel, mulailah dengan mengenakan 1 item setiap harinya. Kalian juga bisa mulai dengan mengenakan dress dengan warna lembut.

Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
brigit.jp

Jika sudah terbiasa, mulailah bereksperimen dengan mengenakan rok berbahan tule maupun rok berbahan ringan lainnya. Jangan lupa dengan nuansa warna pastel-nya ya!

Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
blog.stylife.co.jp

Mulailah mengumpulkan item-item fashion bernuansa pastel. Sneaker warna pastel? Kenapa tidak!

Mengenal tren Fashion Fairytale di Jepang
ridsnap.com

Awalnya mungkin akan terasa sulit memadukan aneka warna pastel dengan baju-baju berbahan ringan dan lembut. Namun semakin lama terbiasa dengan warna pastel, kalian akan mulai menemukan gaya fashion fairytale kalian sendiri. Selamat mencoba!