Berita Jepang | Japanesestation.com

Banyak hal yang dinantikan di musim panas ini, tapi terus dibatalkan atau ditunda karena alasan pandemi virus corona. Namun, yang satu ini benar-benar dirilis tepat di saat waktu perilisan yang telah dijadwalkan. Mariarosa Tokyo telah memberikan bocoran singkat tentang foto-foto gaun pengantin cantik bertema Sailor Moon yang mereka umumkan pada akhir bulan Juni lalu bahwa gaun-gaun tersebut akan dirilis pada bulan Agustus.

Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)

Sekarang, gaun-gaun cantik ini telah tersedia secara resmi untuk para calon pengantin, dan ada banyak sekali foto baru yang telah mereka rilis.

Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)

Seperti dalam anime, bintang utama dari gaun-gaun ini adalah gaun kostum Sailor Moon, dengan desain seperti kostum setelan pelaut dengan tiga warna.

Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)

Namun, jika gaun ini agak terlalu berwarna untukmu, kamu bisa menghilangkan beberapa aksesoris dan perlengkapannya. Meskipun jadinya serba putih, gaun ini tetap terlihat mewah dan elegan.

Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)
Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)

Ada juga gaun Putri Serenity yang elegan dan mencerminkan kebangsawanannya.

Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)

Meskipun desainnya terlihat cukup simple jika dilihat dari depan, tetapi pita besar yang ada di bagian belakang gaun membuatnya tampak lebih mewah.

Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)

Dan kemudian ada gaun cantik milik Usagi, yang ia gunakan dalam adegan terakhir manga Sailor Moon ketika ia mengikat tali cinta dengan kekasihnya, Mamoru.

Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)
Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)

Tentu saja, Mariarosa juga memiliki tuxedo dari Tuxedo Mask Mamoru, standar dan kreasi dari model standarnya, dan ada juga tuxedo yang dikenakannya dalam adegan yang sama dengan Usagi.

Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)
Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)

Selain itu, ada juga tiga gaun yang dimaksudkan untuk resepsi, karena merupakan kebiasaan bagi pengantin wanita Jepang untuk mengganti gaun pengantin mereka setelah upacara.

Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)
Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)
Gaun pengantin Sailor Moon
Gaun pengantin Sailor Moon (soranews24.com)

Sayangnya, gaun-gaun tersebut hanya ditawarkan sebagai sewaan, bukan untuk dibeli. Sisi positifnya, bagaimanapun, kamu tidak perlu harus benar-benar menikah untuk menyewa gaun-gaun cantik ini. Kamu bisa menyewa salah satunya untuk berfoto.