Jepang memang unggul dalam hal inovasi termasuk di bidang kuliner. Seakan-akan tak pernah kehabisan ide, Jepang bahkan memiliki puluhan varian es krim dengan berbagai cita rasa, mulai dari yang biasa hingga yang tidak masuk akal.
Misalnya es krim rasa telur ayam, lidah sapi, ular piton, ramen, kari, belut, dan masih banyak lagi.
Begitu pula dengan varian es krim yang terbaru di Negeri Sakura. Belum lama ini perusahaan es krim, Baskin Robbins Jepang menciptakan varian rasa baru yakni es krim bercita rasa domba bernama Happy Doll Sheep. Inspirasi di balik varian rasa unik itu ialah domba, hewan tahun ini menurut zodiak China. Jangan dulu berprasangka buruk. Walaupun es krim ini terinspirasi dari domba, cita rasanya tidak benar-benar memiliki sentuhan rasa daging domba. Bukannya amis dan beraroma prengus, es krim ini memiliki cita rasa seperti es krim pada umumnya yaitu manis dan segar. Hal tersebut karena bahan yang digunakan untuk membuatnya antara lain ialah stroberi, marshmallow yang mewakili bulu domba, dan chocolate chips yang mewakili mata bundar berwarna hitam milik hewan domba. Es krim tersebut diluncurkan khusus untuk menyambut Tahun Baru 2015 dan akan tersedia pada 26 Desember 2014 hingga 12 Januari 2015.