Baru-baru ini, sebuah berita menghebohkan muncul setelah salah seorang aktris film dewasa Jepang, Yua Mikami akan memulai debut di Korea Selatan sebagai grup K-Pop wanita bernama Honey Popcorn, besama dua rekannya dari studio film Muteki, Mika Matsuda dan Sakura Moko. Karena ini merupakan pertama kalinya seorang idol AV memulai debut di negeri K-Pop, membuat beberapa pecinta musik Korea justru geram.
Akun Instagram milik dara cantik berusia 24 tahun itupun langsung diserbu oleh para penggemar musik K-Pop, yang terlihat justru datang dari orang-orang Indonesia. Komentar-komentar dari mereka rata-rata berisi nada negatif, menyindir, bahkan hingga kata-kata yang sangat tidak patut untuk diucapkan sama sekali.
https://www.instagram.com/p/BfqgdAslKBo/?taken-by=yua_mikami"Knp mesti debut di korea gak dinegaranya sendiri aja sekalian namanya diubah jadi trio b***p / trio p***o gitu," ujar pemilik akun nelly_1106 dalam postingan foto poster showchase Honey Popcorn yang diunggah di Instagram pribadi milik Yua Mikami pada hari Senin kemarin.
Bahkan seorang pemilik akun realdiana03 menganggapinya dengan sindiran yang lebih keras lagi dan menyebut jika aliran musik J-Pop lebih benyak menampilkan sensualitas, "Coba lu scroll lagi deh komenan gue dibawah. Kalo lu gk kau yaudah gini. Gue bukan takut oppa gue kecantol cewek ginian. Tapi gue takutnya kpop jadi kek jpop yg lbh banyak 'bokep' nya. Orang yg suka 'nganu' mana bisa sih berhenti? Itu udah kecanduan besar tapi gue gk peduli itu karena gue tau oppa gue gk goblok. Trus alasan lainnya, lu ngerti nonkpopers itu kalo ngejudge kpopers tuh sadis kan? Apalagi kalo nambah nih cewek? Malu cuy kalo suka sama negara yg doyan bokep:) makanya itu gue hanya gk kepingin korea ngikut jepang:)."
Meskipun begitu tidak semua orang membencinya, terlihat dari munculnya banyak komentar yang memberi semangat kepada mantan anggota idol group SKE48 tersebut. Selain Yua, grup K-Pop ini sendiri beranggotana para mantan anggota idol group, seperti Miko Matsuda, mantan anggota NMB48, dan Sakura Moko yang pernah menjadi bagian dari grup Bakusute Sotokanda Icchome.
Honey Popcorn akan menggelar penampilan showcase mereka yang akan berlangsung di Yes24 Live Hall, Seoul, tepat pada tanggal 14 Maret pukul 7 malam waktu setempat. Sementara itu, untuk tiketnya sendiri sudah dapat dipesan oleh para penggemar melalui situs resmi milik yes24 mulai hari Rabu, tanggal 28 Februari 2018.