Jepang punya banyak taman hiburan yang jadi destinasi pilihan saat berlibur. Mulai dari Tokyo Disneyland, Universal Studios Japan, New Reoma World, hingga Yomiuri Land. Meski ada banyak taman hiburan di Negeri Sakura, semuanya menyuguhkan keunikan dan pengalaman seru yang berbeda loh! Taman hiburan terbesar di Tokyo ini punya banyak wahana dengan pemandangan Gunung Fuji yang indah dan pertunjukan mengagumkan di setiap musim.
Berada di kota Inagi, Yomiuri Land telah berdiri sejak tahun 1964 dan jadi salah satu taman hiburan tertua yang ada di wilayah Tokyo. Yomiuri Land punya banyak atraksi seru yang bisa kamu coba, tapi kamu harus mencoba wahana roller coaster Bandit yang jadi atraksi utama di taman hiburan ini. Di musim semi, kamu akan melihat indahnya bunga Sakura yang bermekaran dari atas roller coaster bekecepatan 110 kilometer per jam ini.
Kamu menyukai adrenalin yang ekstrem? Tenang, ada wahana Crazy Hyuuuu yang siap membuat jantungmu berdebar. Ada juga wahana Bungee Jumping dari ketinggian 22 meter. Kamu juga bisa merasakan sensasi terbang ke langit dengan ayunan raksasa yang berputar ke atas di wahana Milky Way.
Kalau kamu punya jiwa yang penakut tapi masih ingin merasakan keseruan Yomiuri Land, tak perlu khawatir, masih ada banyak wahana yang bisa kamu jelajahi. Di area Goodjoba!!, kamu bisa mencoba balapan mobil listrik di wahana EV Grand Prix bersama pengunjung lainnya. Ada juga wahana arung jeram Splash U.F.O yang bekerja sama dengan produsen makanan instan NISSIN. Kamu juga bisa loh mencoba wahana Spin Drive dan merasakan serunya nge-drift ala film Tokyo Drift.
Aneka wahana untuk keluarga juga tidak kalah menarik. Bersama keluargamu, kamu bisa naik bianglala raksasa dan melihat ke seluruh penjuru Yomiuri Land di Family Area. Selain itu, ada juga kereta api mini yang lucu untuk anak-anak. Oh! Jangan sampai melewatkan pertunjukan singa laut yang pintar dan kawaii ya~
Kamu juga bisa mencoba Gondola Sky Shuttle yang menghubungkan Stasiun Keio Yomiuri Land dengan taman hiburan yang menyenangkan ini. Dari atas gondola, kamu akan melihat pemandangan kota dan Yomiuri Land yang sangat luas.
Merasa lapar setelah bermain seharian? Kamu bisa melipir ke area food court yang ada di dekat roller coaster Bandit. Di sini kamu bisa mencicipi berbagai macam makanan ringan yang bisa mengenyangkan perut dengan harga yang murah meriah. Kalau butuh makanan berat, kamu bisa berkunjung ke La Piscine yang menyediakan aneka ramen dan nasi kari. Kamu juga bisa menyesap kopi di kedai Starbucks dan menikmati lembutnya udon di Udon and Soba Tarafuku.
Selesai bermain dan mengisi perut, saatnya berbelanja! Di toko Shop Gets dan Gj Shop, kamu bisa membeli aneka oleh-oleh lucu dari maskot karakter Yomiuri Land, Good dan Lucky! Tak hanya itu, ada juga beragam merchandise dari Studio Ghibli di YOMIURI Store dan aksesoris lucu yang terbuat dari batu alam di Stone House.
Untuk sampai ke Yomiuri Land, kamu perlu naik kereta jalur Keio dari Stasiun Shinjuku ke Stasiun Keio-Yomiuri Land. Alternatifnya, kamu bisa juga naik jalur Odakyu dan turun di Stasiun Keio-Yomiuri Land-mae. Tiket masuk ke Yomiuri Land cukup beragam. Untuk orang dewasa, kamu perlu membeli tiket seharga 1.800 yen, 1.500 yen untuk remaja, 1.000 yen untuk anak sekolah dasar, lansia, dan batita.
Jika kamu membutuhkan informasi lebih lengkap, kamu bisa mengunjungi situs resminya di sini.
Artikel ini ditulis dari berbagai sumber.