Sepertinya Museum Ghibli di MItaka, Tokyo sudah selangkah lebih maju untuk reopening ke masyarakat umum nih. Pasalnya, venue misterius ini sudah merilis protokol pencegahan virus corona alias COVID-19. Sebelumnya, museum ini telah tutup sementara selama lima bulan hingga melakukan exclusive reopening khusus bagi penduduk Mitaka pada akhir Juli lalu. Nah, bagi kita yang kurang beruntung karena bukan penduduk Mitaka, terpaksa hanya bisa “mengintip” dari video tour spesial yang diunggah di channel YouTube resmi Museum Ghibli.
Museum Ghibli berencana untuk reopening pada 5 September mendatang dan tiket akan dijual mulai tanggal 25 Agustus 2020 pukul 10.00 JST. Museum ini pun sudah merilis daftar protokol pencegahan virus corona baru secara online untuk para pengunjung nanti. Mereka juga telah merilis beberapa video yang menunjukkan beberapa peraturan baru dan prosedur kebersihan yang harus ditetapkan.
Video pertama menunjukkan prosedur pembersihan Museum Ghibli. Seorang staf terlihat mendisinfeksi seluruh sudut museum secara menyeluruh, terutama permukaan yang sering bersentuhan dengan pengunjung.
Salah satu atraksi terpopuler museum adalah boneka Cat Bus dari ‘My Neighbor Totoro’. Karena itu, museum ini kini tengah mencoba berbagai metode pembersihan untuk bonka berbulu ini dan mencari metode manakah yang paling efektif. Seperti dalam video, anak-anak senang memanjat bus ini, jadi tentunya staf museum harus menemukan solusi tepat untuk menjaga agar Cat Bus tetap bersih dan aman bagi semua orang.
Di Saturn Theatre, para staf mulai mengimplementasikan kangkah-langkah social distancing dengan menempatkan tanda-tanda imut di setiap bangku untuk memastikan pengunjung agar duduk terpisah satu kursi satu sama lain.
Jika ingin membaca daftar protokol pencegahan, kamu bisa menemukannya di situs resmi Museum Ghibli. Daftar ini juga berisi protokol keamanan bagi pengunjung.
Tindakan pencegahan yang diambil Museum Ghibli:
- Gedung museum akan dibersihkan dan disanitasi berkala.
- Bangunan museum akan memiliki ventilasi yang baik
- Staf akan mengecek suhu tubuh mereka saat datang, mengenakan masker, dan selalu mencuci tangan secara berkala.
- Panel akrilik akan dipasang di pusat resepsionis, kassa, dan di restoran. Uang pun akan diletakkan di baki.
Protokol wajib bagi pengunjung:
- Selalu mengenakan masker.
- Mencuci tangan secara berkala saat berkunjung
- Patuhi aturan pengecekan suhu tubuh saat kedatangan
Bersama dengan dirilisnya protokol pencegahan COVID-19 di atas, toko museum dan ruang pameran juga akan membatasi jumlah pengunjung untuk mencegah keramaian. Di toilet, para pengunjung juga diminta untuk membawa handuk atau saputangan sendiri karena tisu tolilet tak akan disediakan. Oh ya, reopening Museum Ghibli memiliki perubahan jadwal jam buka, jadi cek dulu ya di situs resmi mereka.