Berita Jepang | Japanesestation.com

Saat ini pengunjung Shibuya Sky membuat acara Sky Cinema Rooftop Theater Vol. 1: City and Starry Sky Cinema, bioskop luar ruangan yang ada di atap Shibuya Scramble Square. Di ketinggian 230 meter, kamu bisa menikmati film-film yang ditayangkan sambil dikelilingi bintang-bintang di langit malam Shibuya. Selama 2 minggu, acara ini menayangkan 4 film dan dokumenter berbahasa Inggris dengan subtitle bahasa Jepang.

Pada minggu pertama, hari Jumat, 18 September dan Sabtu, 19 September ditayangkan dokumenter "Earth" dan film "The Artist." Film dokumenter "Earth" yang ditayangkan pada hari Jumat berisikan berbagai macam makhluk hidup liar dan kecantikannya yang ada di bumi. Di hari Sabtunya, ditayangkan film "The Artist" yang sudah memenangkan Oscar sebanyak 5 kali.

Di minggu selanjutnya, Jumat, 25 September dan Sabtu, 26 September ditayangkan dokumenter "Dolphin Man" dan drama "Passengers." "Dolphin Man" merupakan dokumenter singkat yang dibuat pada tahun 2017, film ini ditayangkan pada hari Jumat. Sementara itu, pada hari Sabtu ditayangkan film "Passengers", drama ber-genre science fiction yang dibintangi Jennifer Lawrence dan Chris Pratt.

Keempat film tersebut akan ditayangkan dua kali dalam semalam, jam 6 sore dan jam 8 malam. Khusus "Dolphin Man," dokumenter tersebut ditayangkan tiga kali, jam 6 sore, jam 7.30 malam, dan jam 9 malam. Jika sudah memiliki tiket masuk ke Shibuya Sky, kamu bisa menikmati film secara gratis tanpa biaya tambahan. Harga tiket masuk Shibuya Sky sekitar 1.800-2.000 Yen atau setara dengan 250-280 ribu Rupiah. Pembelian tiket dengan memesan lewat laman Shibuya Scramble Square akan lebih murah, saat ini pun disarankan melakukan pemesanan terlebih dahulu mengingat jumlah pengunjung yang dibatasi. Saat kondisi tertentu seperti hujan, acara bisa saja dibatalkan.

Shibuya pemandangan malam japanesestation.com
SHIBUYA SKY (livejapan.com)

Shibuya Sky Observation Deck menarik perhatian di Tokyo karena bisa melihat pemandangan kota dan juga langit melalui atap Shibuya Scramble Square. Pada musim panas ini, tempat tersebut semakin ramai dengan bar & lounge yang tersedia agar pengunjung bisa bersantai hingga 31 Oktober. Di siang hari, kamu bisa melihat pemandangan dan bangunan yang terkenal, seperti Stadium Tokyo dan Gunung Fuji. Sementara itu, di malam hari kamu bisa menikmati indahnya langit di malam hari sambil ditemani bintang.