Berita Jepang | Japanesestation.com

Pasar Hirome adalah salah satu tempat wisata paling terkenal di Prefektur Kochi, pasar ini adalah tempat yang menyenangkan untuk bersantai, bersosialisasi, dan menikmati makanan segar. Dengan lebih dari 60 bar, restoran, dan toko untuk dinikmati baik oleh wisatawan asing maupun penduduk setempat. Pengunjung tidak hanya datang ke sini untuk makan, karena Pasar Hirome juga memiliki toko suvenir dan pakaian.

Bersosialisasi Sambil Menikmati Makanan Lokal di Pasar Hirome, Kochi
(gambar: visitkochijapan)

Disini kalian dapat dengan bebas makan dan minum apa pun yang kalian beli dari pasar ini di kursi dan meja yang tersebar di pasar. Perlu diketahui bahwa kalian tidak diperbolehkan membawa makanan dan minuman dari luar. Tidak seperti pasar dan restoran lain yang memiliki kursi dan meja sendiri, kalian dapat duduk di tempat terbuka mana saja di Pasar Hirome.

Bersosialisasi Sambil Menikmati Makanan Lokal di Pasar Hirome, Kochi
(gambar: visitkochijapan)

Dalam pasar ini terdapat kursi dan meja yang bisa menampung untuk hampir 400 pengunjung, yang dapat digunakan dengan bebas untuk menikmati makanan dan minuman yang telah dibeli. Tempat ini juga menjadi tempat yang sering didatangi baik oleh penduduk lokal maupun wisatawan, yang bahkan terkadang kalian akan mendapati seseorang yang duduk di sebelah memulai percakapan sehingga cocok sebagai tempat untuk bersosialisasi.

Bersosialisasi Sambil Menikmati Makanan Lokal di Pasar Hirome, Kochi
(gambar: shikokutours)

Disini juga banyak toko yang menjual sake, kalian juga dapat menemukan orang-orang yang meminum sake bahkan pada siang hari, karena penduduk lokal Kochi terkenal menyukai minum. Pasar Hirome buka dari pagi hari hingga malam, kalian dapat mengunjungi tempat ini untuk makan, minum, membeli suvenir, atau bahkan hanya untuk bersantai dan bersosialisasi.

Alamat: 2-3-1 Obiya-machi, Kochi, Prefektur Kochi   Featured image: ShikokuTours Source: visit kochi japan, chushikokuandTokyo