Setiap musim panas tiba, akan ada ritual api unggun khusus yang dilakukan di Kyoto. Tahun ini, asosiasi pariwisata kota Tokyo mengajak para wisatawan untuk merasakan pengalaman melihat ritual Kyoto Gozan Okuribi atau Festival Daimonji loh!
Lewat ritual ini, kamu bisa melihat api unggun raksasa yang menerangi lima lereng bukit. Api unggun raksasa itu membentuk huruf kanji dan simbol-simbol lainnya dengan sangat cantik.
Jika kamu mengikuti tur wisata ini, kamu akan diajak untuk mendaki salah satu dari kelima bukit itu pada tanggal 16 Agustus nanti. Biasanya, area ini ditutup untuk umum loh, jadi ini adalah pengalaman langka yang bisa kamu dapatkan.
Kamu juga akan mendapatkan penjelasan tentang sejarah ritual Kyoto Gozan Okuribi dari pemandu dalam Bahasa Inggris. Kamu bisa berkeliling sambil belajar seluk beluknya!
Setelahnya, kamu akan diajak melihat indahnya ritual Kyoto Gozan Okuribi dari vila Shimogamo milik keluarga Mitsui atau kediaman keluarga Komai yang ada di Distrik Sakyo. Dari sana kamu bisa melihat api unggun Daimonji yang menggambarkan karakter kanji ‘dai’. Api unggun raksasa yang menakjubkan itu akan menghipnotismu dan membuatmu kagum.
Kalau kamu ingin mendapatkan pengalaman wisata yang langka dan menakjubkan ini, kamu bisa melakukan reservasi online pada 15 Agustus mendatang dengan membayar 230.000 yen. Pastikan kamu tidak ketinggalan ya, karena pengalaman wisata terbatas ini hanya diberikan untuk 20 orang pendaftar pertama!