Berita Jepang | Japanesestation.com

Dunia kecantikan Jepang sangatlah menyenangkan untuk dijelajahi. Mulau dari ujung kepala hingga ujung kaki, rasanya tidak akan pernah ada habisnya untuk disimak.

Causette Joli, tempat paling cocok untuk mempercantik kuku sebelum berkeliling Kyoto (Japan Tavel).
Causette Joli, tempat paling cocok untuk mempercantik kuku sebelum berkeliling Kyoto (Japan Tavel).

Di Kyoto, ada satu tempat yang bisa kamu kunjungi jika kamu sangat menyukai dunia kecantikan Jepang. Namanya Causette Joli, sebuah toko kosmetik yang menjual produk untuk mempercantik kuku dengan keindahan budaya, alam, dan musim yang ada di Jepang.

Terletak di daerah Higashiyama, kamu bisa menjangkau Causette Joli hanya dengan berjalan kaki dari pusat wisata seperti Kuil Yasaka. Toko yang memiliki dua lantai ini layanan manikur yang istimewa.

Memilih warna-warna kuku yang cantik sebelum memulai manikur (Japan Travel).
Memilih warna-warna kuku yang cantik sebelum memulai manikur (Japan Travel).

Dibantu oleh para staf, kamu akan diajak untuk memilih warna-warna indah yang ada di Causette Joli. Kamu juga bisa mencobanya secara langsung di kuku agar kamu bisa menentukan warna apa yang paling cocok.

Setelah kamu memilih warna yang kamu suka, staf bisa mengecat kukumu agar terlihat cantik hanya dengan 500 yen loh! Kamu akan diajak duduk di kursi yang nyaman biarkan para staf memanjakan tangan dan kukumu.

Bersantai di lantai dua bangunan Causette Joli sambil melihat pagoda Kuil Yasaka (Japan Travel).
Bersantai di lantai dua bangunan Causette Joli sambil melihat pagoda Kuil Yasaka (Japan Travel).

Kamu juga bisa mempercantik kukumu sebelum berkeliling Kyoto sambil memakai kimono yang kamu sewa. Kuku yang cantik akan membuat pengalaman wisata semakin menyenangkan dan foto-foto yang kamu ambil terlihat lebih bagus! 

Di lantai dua bangunan Causette Joli, ada Plaisir des Fleurs de The yang cocok dijadikan tempat bersantai. Menggunakan tatami sebagai alasnya, kamu bisa menyesap aroma teh yang nikmat sambil memandang pagoda Kuil Yasaka setelah selesai melakukan manikur.

Menyeruput kenikmatan teh herbal setelah selesai melakukan manikur.
Menyeruput kenikmatan teh herbal setelah selesai melakukan manikur (@ljcjkyoto/Instagram).

Untuk sampai ke Causette Joli, kamu bisa naik bus kota dari Stasiun Kyoto ke Kiyomizumichi. Setelahnya kamu cukup berjalan kaki sekitar lima menit. Jika kamu ingin mendapatkan cat kuku dari Causette Joli, kamu bisa membelinya di seluruh gerai Tsutaya atau membelinya secara online melalui situs resminya di sini.