Berita Jepang | Japanesestation.com

Selama musim panas, seluruh penjuru Tokyo mengadakan berbagai pertunjukan dari festival kembang api hingga lampion. Salah satu festival musim panas yang wajib kamu nikmati di kota ini adalah Toro Nagashi, festival lampion terapung yang diadakan di Parit Chidorigafuchi di pinggiran halaman Istana Kekaisaran.

Chidorigafuchi no Toro Nagashi

Lentera yang berisikan harapan dan doa dari para pengunjung (Chiyoda City Tourism Association)
Lentera yang berisikan harapan dan doa dari para pengunjung (Chiyoda City Tourism Association)

Selama festival berlangsung, sekitar 2.000 lampion akan menghiasi Parit Chidorigafuch saat matahari terbenam. Lampion-lampion tersebut berisi harapan dan keinginan untuk perdamaian. Festival ini sendiri telah dimulai pada tahun 1958 untuk membangkitkan semangat setelah perang.

Pengunjung bisa menikmati lampion dari kejauhan, yang tidak akan dikenakan biaya sepeser pun. Atau mengambil bagian dalam festival dengan menuliskan harapan dan doa pada lampion masing-masing, yang akan dilepaskan di atas air.

Momen para pengunjung menaiki perahu sambil dikeliligi oleh lampio (Chiyoda City Tourism Association
Momen para pengunjung menaiki perahu sambil dikeliligi oleh lampio (Chiyoda City Tourism Association)

Cara lain untuk ikut serta dalam acara ini adalah dengan menaiki perahu dayung dan melepaskan lampion ke air sambil dikelilingi oleh ribuan lampion lain yang bercahaya. Namun, untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini, pengunjung harus terlebih dahulu memenangkan sistem undian.

Sayangnya pendaftarannya saat ini sudah ditutup. Tapi jangan khawatir karena kamu bisa mencoba untuk mendaftar di tahun berikutnya, yakni mulai tanggal 20-27 Juni dan hasilnya akan diumumkan sekitar tanggal 4 Juli.

Informasi Lebih Lanjut

Festival Lampion Toro Nagashi, yang dapat dikunjungi secara gratis akan berlangsung pada tanggal 24 dan 25 Juli dari pukul 19.00-20.00. Harap diperhatikan bahwa acara ini akan dibatalkan jika terjadi hujan lebat dan badai.

Parit Chidorigafuchi Terletak di Chiyoda, Tokyo dan dapat dicapai dalam waktu kurang dari 10 menit dengan berjalan kaki dari Stasiun Kudanshita, yang dilayani oleh Tokyo Metro Hanzomon Line dan Tozai Line, serta Toei Subway Shinjuku Line.