Latte art sedang ngetren di kalangan pencinta kopi. Kreasi paling umum adalah dibuat menjadi daun atau hati. Tapi yang terbaru di Jepang ada latte art yang dibuat menyerupai karakter Sailor Moon.
Seperti dikatakan Sugi, Seniman Manga Latte asal Jepang membuat latte art tidak mudah, ada beberapa teknik yang diperlukan membuat kopi terlihat cantik. Dilansir Rocketnews24, Selasa (16/9/2014) berikut tips membuat latte art menurut Sugi. Latihan Menurut Sugi seorang pemula harus sering latihan membuat latte art, dalam sehari harus bisa membuat dua sampai tiga cangkir. Belajar dari kesalahan Sugi mengatakan bahwa menggambar pada kopi sama dengan menggambar di atas kertas. Jika membuat kesalahan, yang terbaik adalah melihat dan mencari tahu di mana kesalahan tersebut. Meminta saran Bagi pemula, Sugi menyarankan untuk belajar latte art dari orang yang berpengalaman di bidangnya. Anda juga dapat bergabung dengan komunitas agar semakin mahir dalam membuat latte art.