Berita Jepang | Japanesestation.com

Resep Mie Green Tea Dengan Udang Dan Broccolini Khas Jepang

Siapa yang tak kenal dengan mie? Ada banyak hidangan mie dengan variannya dan sepertinya sudah menjadi bagian dari kehidupan sebagian besar manusia. Kalau kalian bosan memasak mie yang itu-itu saja, berikut ini disajikan resep mie green tea dengan udang dan broccolini khas Jepang. Mie green tea? Ya, mungkin beberapa di antara kalian masih asing dengan mie seperti ini tapi kalian bisa mendapatkannya di beberapa tempat khusus. Untuk menghadirkan sedikit keajaiban dalam hidangan ini gunakan mie green tea kering (chai) atau soba, bahkan kalian juga bisa menggantinya dengan nasi/beras merah. Sedangkan bagi kalian yang masih asing dengan broccolini, itu adalah sayuran persilangan antara brokoli dan kale China.

Penasaran ingin mencicipinya? Yuk lihat cara pembuatannya di bawah ini dikutip dari japanbullet.com!

Bahan-bahan 270g mie green tea atau soba 1 ikat broccolini, iris pada bagian diagonalnya 2 sendok teh minyak bunga matahari 1 sendok teh minyak wijen 2 sendok makan tamari (bumbu cair yang asin yang dibuat dari kacang kedelai yang difermentasi dan kadang-kadang dengan tambahan gandum) 1 sendok makan mirin 12 udang yang telah dimasak dan dikupas (jangan buang bagian ekornya) 4 siung bawang merah, iris tipis 2 sendok teh biji wijen, dipanggang Cara pembuatan Masak mie sesuai dengan petunjuk di kemasannya. Tiriskan dan segarkan dengan air dingin. Sisihkan. Sementara itu, rebus broccolini dalam panci mendidih berisi air asin selama 2 menit atau hingga empuk, kemudian tiriskan dan segarkan. Sisihkan. Panaskan minyak bunga matahari dalam wajan besar di atas api sedang. Tambahkan mie, broccolini, minyak wijen, tamari dan mirin, aduk semuanya selama 2 menit atau hingga hangat dan tercampur seluruhnya. Angkat dari api, kemudian campurkan dengan udang dan daun bawang. Atur di piring, taburi dengan biji wijen dan sajikan.