Berita Jepang | Japanesestation.com

Bagi kalian yang besar di tahun 90-an, pasti pernah merasakan dan melihat es serut yang terkenal, lalu es krim yang memiliki motif bunga, hewan, hingga kendaraan dan es krim lilin yang tidak mudah cair. Tapi di Jepang, negara yang penuh dengan segala keanehannya baik dalam budaya dan selera, baru-baru ini secara tidak sengaja telah diciptakan es krim yang tidak meleleh yaitu Kanazawa Ice.

Es krim Jepang yang tidak meleleh ini diciptakan oleh Biotherapy Development Research Center (Pusat Penelitian Pengembangan Bioterapi), yang pertama kali hadir di kota barat laut Kanazawa pada bulan April yang lalu, sebelum diproduksi dan dijual di kota-kota besar seperti Osaka dan Tokyo, walau saat ini baru tersedia di beberapa bagian daerah di Jepang.

Sebelum diciptakannya es krim tersebut, para ilmuwan dilaporkan telah meminta seorang pastry chef untuk membuat makanan penutup dengan menggunakan cairan polifenol, yang diekstrak dari stroberi. Awalnya hal itu dilakukan untuk membantu para petani stroberi yang menderita gagal panen setelah bencana gempa dan tsunami di Jepang timur pada tahun 2011.

Pastry chef tersebut menyadari besarnya sebuah penemuan yang secara tidak sengaja ini walau sebelumnya saat bereksperimen sempat mengeluhkan bahwa krim susu yang ia gunakan "tiba-tiba menjadi padat atau kaku" saat polifenol stroberi ditambahkan ke dalamnya.

Tomihisa Ota, seorang Profesor farmasi di Universitas Kanazawa yang mengembangkan es krim tersebut menjelaskan pada Asahi Shimbun, "Cairan polifenol memiliki sifat untuk menyulitkan air dan minyak untuk memisahkannya, jadi es krim yang mengandung bahan tersebut akan mempertahankan bentuk krim aslinya lebih lama dari biasanya, dan sulit untuk mencair."

Es krim tersebut masih mempertahankan bentuk aslinya, dan bahkan tetap terasa dingin setelah berada lima menit di bawah terik matahari saat diuji oleh seorang reporter yang membawa es krim tersebut ke luar ruangan pada suhu 28°C. Es krim tersebut juga tetap utuh bahkan setelah ditinggalkan selama tiga jam menurut laporan dari SoraNews24.

Menariknya, sebelumnya ada seseorang yang benar-benar meramalkan tentang es krim Jepang yang tidak meleleh ini akhirnya akan terjadi. Siapakah orang yang meramalkan hal ini?