Square Enix baru saja merilis sesi Q&A mereka terkait dengan perihal bisnis dari produk mereka, dan pada saat itu sang CEO Yosuka Matsuda memberikan informasi yang menarik tentang Final Fantasy VII Remake serta yang lainnya.
Yang pertama kali diungkapkan adalah bahwa Square Enix ternyata cukup puas dengan penjualan sebanyak 3,5 juta keping yang telah dikirimkannya dengan baik kepada seluruh peminat Final Fantasy VII Remake ini di seluruh dunia.
Di sisi lainnya, Matsuda-san tidak berkomentar apa-apa terkait akan dirilisnnya game ini ke platform yang lainnya (Yang saat ini hanya dikhususkan kepada pengguna Playstation 4 saja).
"Kami sangat puas bahwa kami telah berhasil mengirimkan sebanyakan 3,5 juta unit keping fisik saat kondisi pandemi korona saat ini.
Mungkin penjualan keping lebih rendah dibandingkan dengan apa yang kita antisipasi pada awalnya, tetapi pertumbuhan untuk penjualan digital terus meningkat, disitulah kita berharap banyak untuk memiliki margin yang lebih baik.
Untuk sementara kami tidak akan berkomentar apa-apa terlebih dahulu terkait dirilisnya game ini di platform lainnya."
Menariknya di sini, game tersebut memang banyak orang yang menduga bahwa direncanakan untuk mengambil market/player baru yang tidak hanya pemain-pemain lama, tetapi nampaknya Square Enix berencana untuk menghindari taktik itu dikarenakan akan mengurangi esensi dari game itu sendiri.
Ketika jaman sudah berubah saat ini, banyak game multi-player menjadi lebih booming dan jenis game Single-Player tidak sepopuler game multi-player belakangan ini. Namun, Matsuda-san malah memberitahukan bahwa apa yang dipercayai nya adalah sebuah kualitas dan itulah yang bisa menjadi kunci dari sebuah game.
"Semua berawal dari kualitas game-game kami. Kita selalu bekerja keras untuk memastikan sebuah kualitas game yang sangat berkualitas dimana setiap konsumen dapat menikmati nya dalam jangka waktu yang panjang."
Dan yang terakhir, Matsuda-san memberitahukan bahwa Square Enix tahun ini tidak akan mengikuti acara E3 Livestream. Namun, mereka akan mempublikasikan judul-judul baru mereka sendiri disaat waktu yang tepat nanti.
Bagaimana? Apakah kalian sangat menunggu gebrakan dari Square Enix selanjutnya?