Kementerian Ekonomi Jepang mengatakan bahwa mereka akan memulai pada tanggal 1 Agustus untuk memantau dan menghapus unggahan (upload) bajakan dari 580 karya anime dan manga.
Kementerian tersebut mengatakan pada 30 Juli bahwa upaya anti-pembajakan akan berlangsung selama lima bulan dan mencakup 500 judul manga dan 80 karya anime. Kementerian itu juga mengatakan mereka telah mengungkap pada 30 Juli bahwa website "Manga-Anime here" (manga-anime-here.com/), mengumpulkan link manga dan anime Jepang yang sah untuk memandu para penggemar agar menjauh dari sumber-sumber ilegal. Dengan penurunan dalam hal pembajakan dan melalui imbalan yang adil untuk konten yang sah, proyek ini bermaksud untuk menghasilkan siklus pertumbuhan yang positif, menurut kementerian tersebut. Baru-baru ini, biaya kerusakan dari manga dan anime bajakan telah berkembang. Menurut laporan tahun 2013 dari Badan Urusan Kebudayaan Jepang, di kota-kota besar di China seperti Beijing dan Shanghai, biaya kerusakan konten Jepang adalah 560.000.000.000 yen (5.600.000.000 $) per tahun. Sebuah laporan tahun 2014 dari kementerian tersebut menunjukkan bahwa perkiraan biaya kerusakan dari pembajakan online adalah sebanyak 2 triliun yen. Manga-Anime Anti-Piracy Committee (Komite Anti-Pembajakan Manga-Anime) telah dibentuk pada Juli 2013 atas permintaan kementerian dan kemudian memperkenalkan Manga-Anime Guardians Project untuk mempromosikan kegiatan anti-pembajakan. Proyek ini akan dilakukan oleh Content Overseas Distribution Association sebagai proyek yang ditugaskan dengan anggaran tambahan dari kementerian untuk fiskal 2013.