Pasti banyak di antara kalian yang mempunyai mimpi untuk tinggal di Jepang secara permanen. Misinya pun beragam. Ada yang visinya pendek, tapi ada juga yang visinya terlalu jauh ke depan. Nah, seperti yang kita ketahui biaya hidup di Jepang salah satu tertinggi di dunia. Untuk itu, tinggal secara permanen di Jepang yang memiliki kebijakan imigrasi ketat dan di mana kurang dari 2 persen populasinya lahir di luar negeri rasanya kalian butuh keahlian khusus di sektor-sektor yang berkembang.
Dikutip dari Asia Nikkei, Jepang akan memungkinkan warga negara asing yang berkualitas untuk mengajukan izin tinggal permanen atau biasa disebut Eijuuken setelah hanya satu tahun di negara itu. Rencananya, aturan baru ini mulai berlaku bulan Maret 2017. Kebijakan tersebut bertujuan untuk meningkatkan perekonomian negara dengan menarik lebih banyak bakat asing. Hal ini dipacu oleh populasi warga Jepang yang menua dan pasar tenaga kerja yang ketat.
Saat ini, warga negara asing yang memiliki keahlian khusus dapat disetujui untuk memiliki izin tinggal permanen jika mereka tinggal di Jepang selama lima tahun berturut-turut. Beberapa bidang utama yang kontribusinya diperlukan meliputi antara lain diplomasi, ekonomi dan industri, seni dan budaya, dan olahraga.
Beberapa parameter yang menjadi tolak ukur kantor imigrasi Jepang adalah sejarah akademik, pengalaman kerja dan pendapatan tahunan. Pemerintah Jepang juga mempertimbangkan untuk memprioritaskan orang-orang dengan investasi besar di Jepang dan mereka yang telah lulus dari universitas bergengsi.
Menurut pemerintah Jepang, jumlah warga asing di Jepang yang memiiki izin tinggal permanen meningkat. Sampai dengan akhir Juni, telah mencapai rekor dengan 713.604 orang. Tertarik menjadi salah satu dari mereka?
(Text by: rynrd)