Berita Jepang | Japanesestation.com

Konbanwa minasan! Buat kalian yang sedang berada di Bandung datang yuk ke acara Konbanwa Festival 2016!

Konbanwa Festival 2016 adalah event yang digelar tanggal 2,3,4 Desember 2016 di Jl. Soekarno (Cikapundung Timur) Bandung.

Akan ada banyak perlombaan, booth kuliner Jepang, dan penampilan dari para pengisi acara yang seru di event ini!

banner-konbanwa-fix Ketentuan lombanya bisa kalian lihat di bawah ini:

bandcompetition-konbanwaBand Competition

Ketentuan: 1. Perlombaan terbuka untuk umum. 2. Biaya pendaftaran Rp. 150.000 3. Jumlah peserta terbatas, pendaftaran akan ditutup begitu jumlah peserta sudah memenuhi kuota. 4. Lagu yang dibawakan adalah lagu berbahasa Jepang, bisa dari soundtrack anime, game, tokusatsu, dorama, J-Pop, dan J-Rock (bukan J-Rocks Indonesia). 5. Boleh membawakan lagu ciptaan sendiri. 6. Urutan tampil band kompetisi ditentukan oleh panitia. 7. Diperbolehkan Scream & Growl (waktu tampil ditentukan panitia). 8. Kompetisi dilakukan secara LIVE di main stage yang bertempat di lokasi acara pada hari Sabtu & Minggu tanggal 3 & 4 Desember 9. Peserta diwajibkan hadir dan registrasi ulang sebelum jam 12.00 sesuai hari tampil yang telah ditentukan panitia. 10. Diwajibkan membawa alat musik masing-masing. 11. Durasi waktu tampil untuk tiap band peserta MAKSIMAL 15 menit untuk 2 lagu termasuk memasang alat musik & checksound. 12. Waktu dihitung ketika peserta memasuki/naik panggung. 13. Peserta akan dipanggil sebanyak 3 kali, bila setelah panggilan ketiga peserta tidak hadir, maka peserta dinyatakan gugur. 14. Peserta akan langsung diseleksi di panggung dan dinilai oleh juri. 15. Panitia dan juri berhak menghentikan penampilan peserta jika melebihi batas waktu atau dirasa cukup untuk melakukan penilaian. 16. Penilaian dilakukan dengan sistem penjurian, keputusan adalah mutlak dan tidak boleh diganggu gugat. 17. Selain kemampuan/skill bermusik, kostum dan penampilan juga menjadi nilai plus. 18. Jika list/judul lagu yang diberikan pada saat pendaftaran tidak sesuai dengan lagu yang dibawakan pada hari H maka panitia berhak menghentikan penampilan band peserta. 19. Pemenang kompetisi akan diumumkan pada hari Minggu tanggal 4 Desember 2016. 20. Apabila terjadi kerusakan dalam alat-alat yang disebabkan oleh kecerobohan peserta maka peserta bertanggung jawab kepada pihak vendor sound system yang bersangkutan. 21. Peserta diperbolehkan membawa supporter. 22. Peserta wajib menjaga ketertiban acara. Bila melanggar dan membuat masalah, peserta akan didiskualifikasi. 23. Dilarang keras membawa senjata tajam, obat-obatan terlarang dan minuman keras. Apabila melanggar, band peserta akan didiskualifikasi dan panitia berhak melaporkan kepada pihak yang berwajib. 24. Wajib menjaga kebersihan di area festival.

• Dari seluruh band peserta kompetisi akan dipilih 1 band terbaik yang mendapatkan hadiah sebesar Rp. 1.000.000.

singingcompetitionJapan Anisong Cover Competition

Ketentuan: 1. Perlombaan terbuka untuk umum. 2. Biaya pendaftaran sebesar Rp. 25.000. 3. Jumlah peserta terbatas, pendaftaran akan ditutup begitu jumlah peserta sudah memenuhi kuota. 4. Untuk mendapatkan nomor, peserta yang telah mendaftar secara online lewat email, wajib mendaftar ulang di lokasi acara pada hari H (Jumat, 2 Desember 2016) mulai dari jam 10.00 hingga 12.00 siang. 5. Peserta memberikan materi 1 (satu) lagu (BGM/Instrumental/Karaoke version) berdurasi maksimal 5 menit dengan format MP3 dalam USB Flash Disk. 6. Lagu yang dibawakan adalah lagu berbahasa Jepang, bisa dari soundtrack anime, game, tokusatsu, dorama. 7. Peserta akan langsung diseleksi di panggung dan dinilai oleh juri. 8. Panitia dan juri berhak menghentikan penampilan peserta jika dirasa cukup untuk melakukan penilaian. 9. Selain kemampuan olah vokal, kostum dan penampilan juga menjadi nilai plus. 10. Peserta diperbolehkan membawa supporter. 11. Penilaian dilakukan dengan sistem penjurian, keputusan juri adalah mutlak dan tidak boleh diganggu gugat. 12. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada hari H, tanggal 2 Desember 2016. 13. Wajib menjaga kebersihan di area festival.

• Dari seluruh peserta kompetisi akan dipilih 1 orang pemenang yang mendapatkan hadiah sebesar Rp. 500.000.

14790Idol Group/Cover Dance Competition

Ketentuan: 1. Perlombaan terbuka untuk umum. 2. Biaya pendaftaran sebesar Rp. 50.000. 3. 1 grup minimal 2 orang. 4. Untuk mendapatkan nomor, peserta yang telah mendaftar secara online lewat email, wajib mendaftar ulang di lokasi acara pada hari H mulai dari jam 12.00 hingga 14.00 siang. 5. Peserta memberikan materi lagu yang akan ditampilkan pada hari H (BGM/Instrumental/Karaoke version) dengan format MP3 dalam USB Flash Disk. 6. Lagu yang dibawakan adalah lagu berbahasa Jepang, bisa dari soundtrack anime, game, tokusatsu, dorama, J-Pop, Idol Group. 7. Boleh membawakan lagu ciptaan sendiri. 8. Durasi waktu tampil untuk tiap grup peserta MAKSIMAL 15 menit untuk 2 lagu. 9. Peserta akan langsung diseleksi di panggung dan dinilai oleh juri. 10. Panitia dan juri berhak menghentikan penampilan peserta jika melewati 15 menit atau dirasa cukup untuk melakukan penilaian. 11. Kostum tidak boleh menyinggung unsur SARA dan pornografi (kostum dilarang terlalu terbuka). 12. Selain kemampuan olah vokal, kostum dan penampilan juga menjadi nilai plus. 13. Peserta diperbolehkan membawa supporter. 14. Tidak diperkenankan adanya pergantian anggota grup saat pelaksanaan lomba. 15. Penilaian dilakukan dengan sistem penjurian, keputusan juri adalah mutlak dan tidak boleh diganggu gugat. 16. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada hari Minggu, tanggal 4 Desember 2016. 17. Wajib menjaga kebersihan di area festival.

• Dari seluruh grup peserta kompetisi akan dipilih 1 grup terbaik yang mendapatkan hadiah sebesar Rp. 500.000

1478264750511Costreet Competition

Ketentuan: 1. Perlombaan terbuka untuk umum. 2. Biaya pendaftaran GRATIS. 3. Jumlah peserta tidak terbatas. 4. Pendaftaran dibuka di lokasi acara mulai dari jam 12.00 hingga 15.00. 5. Lomba dimulai jam 17.00 hingga 17.45. 6. Kategori kostum bertema Jepang seperti anime, game, tokusatsu, fashion Jepang (gothic, lolita, kimono). 7. Kostum tidak boleh menyinggung unsur SARA dan pornografi (kostum dilarang terlalu terbuka maupun beradegan yuri/yaoi). 8. Dilarang membawa aksesoris benda tajam, senjata tajam, atau senjata api. 9. Dilarang membawa benda yang dapat menimbulkan asap, korosif, cairan, tepung/bedak atau mengandung peledak (petasan, mesiu). 10. Peserta wajib hadir dan ber-cosplay sepanjang event untuk berinteraksi dengan pengunjung di sekitar acara Konbanwa Festival. 11. Peserta akan naik ke atas panggung secara bergantian selama 15-30 detik untuk Coswalk dan dinilai oleh juri. 12. Penilaian dilakukan dengan sistem penjurian, keputusan juri adalah mutlak dan tidak boleh diganggu gugat. 13. Backsound (BGM) berasal dari panitia. 14. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada hari H, tanggal 2 & 3 Desember 2016. 15. Pemenang disarankan memakai kembali kostumnya saat pengumuman. 16. Panitia tidak menyediakan tempat penitipan barang dan ruang ganti. 17. Wajib menjaga kebersihan di area festival.

Hadiah CosStreet Competition: Juara pilihan penonton: Rp. 250.000 Juara pilihan juri: Rp. 250.000

Cosplay Single Competition

Ketentuan: 1. Perlombaan terbuka untuk umum. 2. Biaya pendaftaran Rp. 25.000. 3. Jumlah peserta terbatas. 4. Untuk mendapatkan nomor, peserta yang telah mendaftar secara online lewat email, wajib mendaftar ulang di lokasi acara pada hari H mulai dari jam 12.00 hingga 15.00. 5. Lomba dimulai jam 16.00 hingga 17.45. 6. Kategori kostum bertema Jepang seperti anime, game, tokusatsu, fashion Jepang (gothic, lolita, kimono). 7. Kostum tidak boleh menyinggung unsur SARA dan pornografi (kostum dilarang terlalu terbuka maupun beradegan yuri/yaoi). 8. Dilarang membawa aksesoris benda tajam, senjata tajam, atau senjata api. 9. Dilarang membawa benda yang dapat menimbulkan asap, korosif, cairan, tepung/bedak atau mengandung peledak (petasan, mesiu). 10. Peserta di perbolehkan tampil duet (2 orang), tetapi penilaian tetap individu. 11. Penggunaan blackman/crew termasuk properti diperbolehkan selama tidak mengganggu sound system dan panggung. 12. Durasi waktu tampil untuk tiap peserta MAKSIMAL 90 detik. 13. Panitia dan juri berhak menghentikan penampilan peserta jika melewati 90 detik atau dirasa cukup untuk melakukan penilaian. 14. Peserta wajib mempersiapkan backsound (BGM) untuk beraksi di atas panggung dengan format MP3 dalam USB Flash Disk dan diserahkan saat pendaftaran ulang. 15. Penilaian dilakukan dengan sistem penjurian, keputusan juri adalah mutlak dan tidak boleh diganggu gugat. 16. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada hari Minggu, tanggal 4 Desember 2016. 17. Pemenang disarankan memakai kembali kostumnya saat pengumuman. 18. Panitia tidak menyediakan tempat penitipan barang dan ruang ganti. 19. Wajib menjaga kebersihan di area festival.

Hadiah Cosplay Single Competition: Juara 1: Rp. 1.000.000 Juara 2: Rp. 500.000 Juara 3: Rp. 250.000

JS Maid Café

js-maid-cafe-1Konbanwa Festival 2016 bekerjasama dengan Hazawa Resto dan Japanese Station mempersembahkan JS Maid Café!

Buat kalian yang ingin mendapatkan pengalaman maid café yang berbeda dengan maid café lainnya, ayo mampir dan kunjungi JS Maid Café!

Para maid di JS Maid Café akan melayani para Goshujinsama dengan tema "Feels like home" dengan dimanjakan oleh para maid-maid terpilih dari para JS Navigator dan Guest Maid.

Ga mau kehabisan tempat? Buruan segera reservasi terlebih dahulu!

Konbanwa Festival 2016 - 2, 3, 4 Desember 2016, Bandung
JS Navigator Lidya
Konbanwa Festival 2016 - 2, 3, 4 Desember 2016, Bandung
JS Navigator Auryn
Konbanwa Festival 2016 - 2, 3, 4 Desember 2016, Bandung
JS Navigator Goldie
Konbanwa Festival 2016 - 2, 3, 4 Desember 2016, Bandung
JS Navigator Chiara
Konbanwa Festival 2016 - 2, 3, 4 Desember 2016, Bandung
Guest Maid: Tiffany

js-maid-cafe-shiftsKetentuan: • Reservasi dibuka dari tanggal 11 November 2016 sampai dengan 2 Desember 2016. • Biaya reservasi sebesar Rp. 50.000, customer akan mendapatkan menu basic berupa sushi+ocha dari Hazawa Resto. Untuk menu dan service lainnya bisa dipesan di lokasi acara pada hari H. • Setiap 1 shift terdapat 20 costumer, sehari terdapat 14 shift. • Waktu tiap shift maksimal 20 menit. • Diharapkan datang tepat waktu (ON TIME). • Setiap 1 maid melayani 4 customer. • Reservasi maksimal 4 orang, bila kurang dari 4 orang maka akan digabungkan dengan customer yang lainnya, sesuai dengan maid yang dipilih. • List customer akan selalu di-update. • Harga yang tertera sudah termasuk makanan dan minuman, tidak termasuk layanan tambahan.

Cara reservasi: Customer mengisi format reservasi berupa: Nama costumer: Jumlah costumer: (contoh: 4 orang) Nomor telepon i: Email costumer: Nama Maid: Nomor shift: (contoh: Jumat - Shift 5) Booking untuk hari: Jumat/Sabtu/Minggu

Kirimkan format reservasi ke email: [email protected], dengan subject: [Reservasi_JSmaidcafe]

*) Pembayaran via transfer, nomer rekening pembayaran akan diberitahukan setelah melakukan registrasi. *) Jika pemesanan lebih dari 1 dan diwakilkan oleh 1 orang, harap pemesan lainnya juga menuliskan seperti format contoh di atas. *) Tidak menerima refund, bila pada saat hari H costumer tidak bisa datang maka tiket registrasi akan hangus.

Petak Umpet Minako Obake House

Petak umpet Minako merupakan sebuah permainan menyeramkan dari Jepang yang berasal dari legenda Hitori Kakurenbo. Apa itu Hitori Kakurenbo? Ritual ini sebenarnya digunakan di Jepang untuk berkomunikasi dengan roh dengan menggunakan sebuah boneka sebagai media perantara untuk pemanggilan arwah/roh halus. Boneka yang sudah dirasuki roh halus akan bisa bergerak dan saat itulah permainan petak umpet menyeramkan dimulai.

Permainan ini penuh dengan kutukan, jadi disarankan tidak ada yang mencobanya! Tapi, bagi kalian yang ingin mencobanya bisa langsung datang ke Petak Umpet Minako Obake House di Konbanwa Festival pada tanggal 2,3,4 Desember 2016.

img_5934

15241961_1274633929274918_6515488270879172960_n

Info JS Maid Cafe: [email protected]

Info Lomba: [email protected]

Booth Info & Sponsorship: Novi: 087820487337 Robbi: 081222314969

Youtube: https://www.youtube.com/channel/UCak2gzBlDuc8LFBNc8MVGYQ Facebook: Konbanwa Festival