Berita Jepang | Japanesestation.com

Mantan penyanyi sekaligus aktor, Hideaki Takizawa telah mengundurkan diri dari posisinya sebagai CEO Johnny's Island. Pria berusia 40 tahun tersebut telah digantikan oleh Yoshihiko Inohara.

Pada pertengahan bulan September kemarin, Takizawa menyatakan keinginannya untuk mengundurkan diri dari posisinya sebagai CEO. Meskipun pihak Johnny's Island tidak ingin melepaskannya, namun mereka menghormati tekadnya yang kuat dan menyetujui pengunduran diri Takizawa. Tidak ada alasan yang diberikan untuk pengunduran diri Takizawa.

Dilansir dari Tokyohive, Takizawa ditunjuk sebagai CEO Johnny's Island setelah pensiun dari dunia hiburan pada bulan Desember 2018. Sebagai seorang CEO, ia telah melatih anggota Johnny's Jr., memproduksi grup seperti Snow Man dan SixTONES, dan terlibat dalam proses penyutradaraan panggung.

Inohara ditunjuk sebagai CEO pengganti karena mendiang Johnny Kitagawa menginginkan seseorang dengan pengalaman Johnny's Jr. untuk mengasuh anggota Johnny's Jr. Tentang Inohara, yang bergabung pada usia 12 tahun, memiliki pengalaman di Johnny's Jr. dan V6, dan ayah dari dua anak, perusahaan berkomentar, "Dari pemahamannya yang mendalam tentang anak-anak yang tumbuh dengan nilai yang berbeda dari zaman kita, dan cara dia membesarkan anak-anaknya, kami berharap dia akan mendengarkan anggota Jr. dan mengembangkan kemampuan mereka."

Inohara berencana untuk menjalankan aktivitasnya sebagai talent dan mengambil peran sebagai CEO pada saat yang bersamaan. Salah satu pekerjaan pertamanya adalah mendukung Higashiyama Noriyuki dan Domoto Koichi KinKi Kids dalam memproduksi pertunjukan panggung 'JOHNNYS' World ~Next Stage~' yang akan berlangsung pada tanggal 1 Januari di Imperial Theatre Tokyo.